cover
Contact Name
Martini Dwi Endah Susanti
Contact Email
jinacs@unesa.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jinacs@unesa.ac.id
Editorial Address
Gedung A10 Teknik Informatika, Kampus Unesa Ketintang Surabaya, Jawa Timur 60231
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS)
ISSN : -     EISSN : 26862220     DOI : https://doi.org/10.26740/jinacs.v3n02
Core Subject : Science,
JINACS (Journal of Informatics and Computer Science) diterbitkan oleh Program Studi S1 Teknik Informatika Universitas Negeri Surabaya dalam empat kali setahun dengan No ISSN Online : 2686-2220 JINACS merupakan jurnal ilmiah dalam bidang Teknik Informatika dan Computer Science. Jurnal ini mencakup bidang ilmu Rekayasa Perangkat Lunak, Jaringan dan Arsitektur Komputer, Komputasi Bergerak, Sistem Temu Kembali Informasi, Kecerdasan Buatan, Pengolahan Citra Digital, Data Mining dll. JINACS terbit 4 (empat) nomor dalam setahun, yaitu bulan September, Desember, Maret dan Juni. Artikel yang telah dinyatakan diterima akan diterbitkan dalam nomor In-Press sebelum nomor regular terbit.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 03 (2020)" : 7 Documents clear
Analisis Pemilihan Aplikasi Opensource ERP terhadap UKM Menggunakan Metode Kombinasi ANP dan PROMETHEE Miftakhul Alief Faturrahman; Wiyli Yustanti
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.296 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p122-127

Abstract

Abstrak— Untuk melakukan pertimbangan dalam pengembangan proses bisnis dari UKM, maka perlu dilakukan penerapan aplikasi ERP. Pada saat ini semakin banyak vendor aplikasi ERP, baik yang opensource maupun berlisensi. Agar meminimalisir resiko implementasi ERP, penulis menggunakan aplikasi ERP yang bersifat opensource. Tujuan dari penelitian ini diantaranya untuk (1) membantu UKM dalam memilih software opensource ERP yang tepat, (2) sebagai pertimbangan bagi UKM dalam pengembangan proses bisnis dan teknologi informasinya.Penelitian ini menggunakan metode Analytical Network Process dan Preference Ranking Organization Method for Enrichment Evaluation. Metode ANP digunakan untuk mendapatkan bobot dari subkriteria dan Metode PROMETHEE digunakan untuk mendapatkan ranking prioritas dari alternatif aplikasi opensource ERP yang didasarkan oleh informasi yang didapatkan dari sejumlah UKM yang berpartisipasi dalam penelititan ini.Metode yang digunakan dalam penelitian ini berhasil mendapatkan 3 top kriteria atau kriteria yang mempunyai bobot tertinggi antara lain (1) Brand Image 15.20% (2) Market Position 13.70% (3) References 12.52% serta hasil akhir dari penelitian ini adalah mendapatkan peringkat alternatif aplikasi opensource ERP yang terbaik yaitu (1) Openbravo (2) Odoo (3) WebERP Kata Kunci— UKM, Opensource ERP, ANP, PROMETHEE, MCDA
Implementasi Kompresi Data dengan Modifikasi Algoritma Lempel-Ziv-Welch (LZW) untuk File Dokumen Dian Oktaviani; I Made Suartana
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (396.234 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p128-137

Abstract

Abstrak—Teknologi informasi saat ini telah berkembang sangat pesat khusus nya dalam hal mengolah data. Semakin banyak data yang dimiliki maka semakin besar pula penyimpanan data yang dibutuhkan. Untuk mengatasi hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan metode kompresi data. Kompresi data digunakan untuk memampatkan ukuran data suatu file sehingga akan mengurangi ukuran asli dari file tersebut namun dengan tetap mempertahankan data di dalamnya. Pada penelitian ini peneliti mengusulkan menggunakan metode LZWM (Lempel-Ziv-Welch) Modifikasi yaitu metode LZW (Lempel-Ziv-Welch) yang dimodifikasi pada bagian jumlah bit. Tujuan dari LZWM adalah untuk lebih menghemat ruang agar proses kompresi menjadi lebih cepat dan memiliki ukuran akhir yang lebih kecil. Penerapan metode LZWM berhasil melakukan proses kompresi lebih cepat dibandingkan dengan metode LZW jika diterapkan pada data dengan ukuran diatas 100KB serta menghasilkan ukuran data yang lebih kecil dibandingkan dengan metode LZW jika diterapkan pada data dengan ukuran diatas 500KB. Semakin besar ukuran data yang diproses maka perbandingan ukuran dan kecepatannya akan semakin besar. Pada file dengan ukuran 30MB metode LZWM dapat menghemat ukuran data hingga 15MB lebih kecil dan waktu proses yang lebih cepat hingga 200 detik. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa metode LZWM berhasil melakukan proses kompresi yang lebih cepat dan menghasilkan ukuran data yang lebih kecil dibandingkan dengan metode LZW. Kata Kunci— Kompresi File, Algoritma LZW, Rasio Kompresi, Faktor Kompresi, Persentase Penghematan.
Klasifikasi Kesahihan Hadits Berdasarkan Perawi Hadits Menggunakan Principal Component Analysis (PCA) dan Backpropagation Neural Network (BPNN) Ulin Nuha; Naim Rochmawati
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (422.978 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p138-143

Abstract

Abstrak—Hadits merupakan sumber hukum kedua bagi umat muslim setelah Al-Qur’an. Hampir seluruh tata cara beribadah dalam islam dijelaskan dalam hadits secara mendetail. Penilitian ini dapat membantu umat muslim menemukan jenis kesahihan dari hadits yang beredar sekarang. Penulis mengklasifkasikan hadits menurut kesahihannya bersadasarkan perawi hadits menggunakan metode Backpropagation Neural Network sebagai classifier dan Principal Component Analysis sebagai pereduksi dimensi fitur. Ada tiga target kategori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sahih, hasan, dan dhaif. Set data hadits sahih diambil dari kitab Sahih Bukhori, hasan dari kitab Sahih Sunan Tirmidzi, dan dhaif dari kitab Dhaif Abu Daud. Penulis memanfaatkan fungsi split dan unique dari bahasa pemrograman python untuk mengambil dan memfilter nama-nama perawi yang ada pada set data. Nama-nama perawi yang sudah terseleksi dikonversi menggunakan Tf-Binary. Setelah mencoba beberapa model pada proses validasi, didapatkan bahwa hasil akurasi yang terbaik adalah dengan menggunakan model PCA sebanyak 1500 fitur dari 3330 dan BPNN menggunakan satu hidden layer dengan jumlah node sebanyak 100 yakni sebesar 86,53%. Kata Kunci— Klasifikasi Hadits, Backpropagation Neural Network, Principal Component Analysis, PCA, BPNN.
Penerapan Algoritma Least Significant Bit Untuk Menyembunyikan Vigenere Cipher Text pada Citra Digital Fino Ardiansyah Prayudi; Agus Prihanto
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (996.012 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p144-149

Abstract

Abstrak— Pengamanan data menggunakan metode kriptografi bersifat mengacak pesan sehingga tidak mudah dimengerti, namun masih menimbulkan kecurigaan sedangkan Steganografi merupakan seni menyembunyikan informasi sehingga tidak terlihat dengan tanpa mengacak informasi tersebut. Penelitian ini bertujuan menyisipkan pesan yang dienkripsi dengan vigenere cipher dengan metode penyisipan 2 bit LSB (Least Significant Bit) pada cover gambar RGB. Hasil pengujian PSNR pada media cover gambar dengan 3 jenis yaitu: gambar background, gambar alam dan gambar rongsen dengan penyisipan data teks berukuran 10kb, 50kb, 100kb, 340kb menunjukkan bahwa PSNR pada gambar background rata-rata 51,8 persen, gambar alam rata-rata 50,6 persen, dan pada gambar rongsen rata-rata 50,7 persen, sehingga dapat disimpulkan bahwa metode 2 LSB (Least Significant Bit) yang digunakan dalam penelitian ini termasuk dalam kategori bagus atu baik karena nilai PSNR > 40 persen. Kata Kunci— Kriptografi, Steganografi, Vigenere Cipher, Least 2 LSB, RGB, PSNR.
Marker Based Tracking Augmented Reality pada Brosur Jurusan Teknik Informatika Universitas Negeri Surabaya Adib Hafizh Pujabaladika; Lilik Anifah
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5449.066 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p150-156

Abstract

Abstrak —Pemanfaatan Teknologi Informasi (TI) dalam proses penyampaian informasi mengalami perkembangan pesat. Saat ini, teknologi terbaru yang digunakan dalam penyampaian informasi adalah teknologi Augmented Reality (AR). Berdasarkan hasil review terhadap jurnal yang relevan dengan penelitian AR, diperoleh informasi bahwa teknologi AR dapat digunakan sebagai media untuk publikasi dan promosi. Sehingga teknologi AR ini diterapkan pada Brosur Jurusan Teknik Informatika Universitas Negeri Surabaya untuk memperoleh hasil brosur yang lebih menarik dan interaktif. Pemanfaatan AR Brosur ini memungkinkan memuat lebih banyak informasi-informasi mengenai Jurusan Teknik Informatika Universitas Negeri Surabaya yang tidak dapat dimuat dalam brosur biasa. Penelitian ini juga dilakukan pengujian terhadap respon baca aplikasi terhadap marker pada metode Marker Based Tracking. Yang mana pengujian dilakukan untuk menentukan bahwa aplikasi AR ini dapat digunakan pada jarak, intensitas cahaya, dan angle tertentu. Variabel jarak yang di uji adalah 30, 40, 50, 60, 70, 80 dengan satuan cm. Variabel intensitas cahaya yang di uji yaitu  dimulai dari 50, 100, 200, 400, 500, dan 1000 dengan satuan lux, serta angle dengan variabel 30⁰, 45⁰, 60⁰, 90⁰, 120⁰. Sehingga di dapatkan hasil yaitu pada jarak 80cm aplikasi tidak dapat membaca marker. Sedangkan pada intensitas cahaya, aplikasi dapat dengan baik membaca marker dengan kondisi cahaya ruang hingga 1000lx. Kata Kunci— Augmented Reality, Marker Based Tracking, Brochure, Response Time.
Implementasi Steganografi Dengan Metode Pixel Value Differencing (PVD) pada Gambar JPG dan PNG Yonatan Firdaus; I Made Suartana
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (608.321 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p157-164

Abstract

Abstrak— Informasi dalam bentuk pesan tidak hanya disandikan, namun dapat juga disisipkan ke dalam citra digital. Teknik menyembunyikan atau menyisipkan pesan disebut steganografi. Steganografi merupakan metode yang digunakan untuk menyembunyikan informasi sehingga informasi yang bersifat rahasia tidak dapat diketahui pihak yang tidak berhak mengetahuinya. Dalam steganografi terdapat beberapa metode yang dapat digunakan dalam mengamankan informasi dari suatu pihak yang tidak berhak mengetahuinya, salah satunya dengan menggunakan metode PVD (Pixel Value Differencing) yang dalam implementasinya memanfaatkan citra digital sebagai media penampung. Penelitian ini bermaksud menghitung kapasitas jumlah bit dan melihat pengaruh format gambar terhadap jumlah kapasitas bit yang dapat disisipi pesan. PVD yang digunakan adalah dengan dua blok piksel untuk mempertahankan kualitas citra hasil steganografi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan kapasitas yang didapat pada gambar JPG dan PNG tidak berbeda signifikan. Kemudian juga didapat nilai PSNR (Peak Signal to Noise Ratio) dari gambar JPG dan PNG yang relatif sama diatas 40 dB. Namun metode PVD tidak dapat mengantisipasi perhitungan nilai piksel baru yang melebihi nilai maksimal warna 255 dan tidak memiliki ketahanan terhadap modifikasi hasil steganografi.   Kata Kunci— Steganografi, Citra Digital, Pixel Value Differencing, Kapasitas, PSNR.
Penerapan Steganografi dengan Menggunakan Metode Least Significant Bit (LSB) dan Pixel Value Differencing (PVD) pada Citra Warna Zaim Nabil Alif Tirta Putra; Agus Prihanto
Journal of Informatics and Computer Science (JINACS) Vol 1 No 03 (2020)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (664.736 KB) | DOI: 10.26740/jinacs.v1n03.p165-173

Abstract

Abstrak - Steganografi merupakan teknik penyembu-nyian pesan kedalam suatu media telah menjadi salah satu Teknik yang banyak digunakan dalam melakukan keamanan terhadap pesan, karena pada zaman modern seperti sekarang ini keamanan suatu informasi menjadi isu yang penting. Sebuah informasi akan menjadi sangat penting untuk dijaga kerahasiaannya apabila hal tersebut berkaitan dengan bisnis maupun keamanan negara. Pada penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pesan dan sekaligus berusaha menjaga kulitas gambar dengan menggabungkan metode LSB (Least Significant Bit) untuk 2 pixel yang memiliki perbedaan nilai rendah dan metode PVD (Pixel Value Differencing) untuk 2 pixel yang memiliki perbedaan nilai tinggi. Hasil pengujian menunjukkan bahwa setelah dilakukan perbandingan kapasitas metode yang diusulkan memiliki kapasitas lebih tinggi dari pada metode single PVD dengan angka peningkatan berada diantara 280-300 kb. Sedangkan pada pengujian PSNR diperoleh hasil bahwa metode yang diusulkan sedikit lebih rendah dibandingkan dengan metode single PVD dengan rata-rata selisih 1 (dB). Kata Kunci— Steganografi, Least Significant Bit (LSB), Pixel Value Differencing (PVD).

Page 1 of 1 | Total Record : 7