Articles
35 Documents
Search results for
, issue
"Vol 6, No 4 (2021)"
:
35 Documents
clear
Analisis penerimaan pajak reklame
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.6617
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Efektivitas dan Kontribusi Pajak Reklame Terhadap Penerimaan Pajak Daerah serta Bagaimana Laju Pertumbuhan Pajak Reklame selama Tahun 2013 – 2018. Teknik Analisis Data yang digunakan adalah analisis efektivitas, konribusi pajak reklame, dan laju pertumbuhan pajak reklame. Data yang diteliti adalah data realisasi penerimaan pajak reklame tahun 2012 – 2018, dan data target penerimaan pajak reklame dari tahun 2013 -2018 Hasil Penelitian menunjukkan Bahwa Tingkat Efektivitas Pajak Reklame Kota Samarinda dari Tahun 2013 – 2018 sangat Efektif dengan rata-rata mencapai 101% per tahun. Kontribusi pajak reklame rata-rata mencapai 2% per tahun. Dan Laju Pertumbuhan Pajak Reklame Kota Samarinda dari tahun 2013 -2018 tergolong sangat rendah dengan rata-rata 6,6%.
Analisis perhitungan harga pokok pesanan kitchen set pada modern interior di samarinda
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.7550
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis metode harga pokok produksi berdasarkan pesanan kitchen set pada Modern Interior Samarinda. Apakah perhitungan harga pokok produksi berdasarkan pesanan oleh perusahaan telah tepat. Penelitian ini dilakukan di Modern Interior Samarinda, dengan objek penelitiannya difokuskan pada laporan biaya produksi tahun 2018. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Agar dapat menghitung harga pokok produksi secara benar maka diperlukan tarif biaya overhead pabrik dan perhitungan harga pokok pesanan dengan pendekatan full costing. Berdasarkan hasil analisis bahwa menunjukkan perusahaan memiliki pengklasifikasi yang berbeda karena bahan penolong dicantumkan bersama biaya bahan baku. Hal ini menyebabkan perbedaan dalam perhitungan harga pokok produksi. Harga pokok produksi pesanan kitchen set bagian bawah 3,72 m dan kitchen set bagian atas 3,72 m berdasarkan perhitungan analisis adalah Rp 10.271.000,00 sedangkan perhitungan analisis adalah sebesar Rp 10.851.000,00 terjadi selisih sebesar (Rp 780.040.000,00).
Analisis efektivitas dan efisiensi anggaran belanja pada kantor satuan polisi pamong praja provinsi kalimantan timur
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.8957
Penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis efektivitas anggaran belanja pada kantor Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Timur tahun 2015-2019. Jenis Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode kuantitatif dan sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu perhitungan rasio efektivitas, berdasarkan LAKIP (Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat efektivitas pada tahun 2015 dan 2018, masuk dalam kategori efektif, karena memiliki nilai persentase 90 % sampai 100 %. Sementara itu, pada tahun 2016, 2017 dan 2019 masuk dalam kategori cukup efektif karena memiliki nilai persentase 80 % sampai 90 %. Artinya kantor Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kalimantan Timur belum melaksanakan program dan kegiatannya secara efektif.
Pengaruh profitabilitas, kebijakan deviden dan kebijakan hutang terhadap nilai perusahaan manfaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di bursa efek Indonesia
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.8992
Tujuan peneltian ini untuk menguji pengaruh profitabilitas kebijakan deviden dan kebijakan hutang terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2018. Metode pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan spss 21. Hasil penelitian menunjukan bahwa profitabilitas (ROA) berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, DER berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan sedangkan DPR berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan.
Analisis anggaran dan realisasi belanja langsung
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.6921
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Anggaran Belanja dan Realisasi Belanja Langsung pada Kecamatan Samarinda Seberang Kota Samarinda pada periode 2016 dan 2017. Kinerja anggaran tersebut dapat disimpulkan secara efektif setelah melewati serangkaian kriteria berdasarkan analisis dan rasio yang digunakan dalam penelitian. Adapun penelitian ini menggunakan metode analisis yang digunakan adalah metode deskriptif yang berdasarkan pada Laporan Realisasi Anggaran, dengan menggunakan analisis kinerja belanja daerah yaitu berupa Analisis Varians Belanja, Analisis Pertumbuhan Belanja, Analisis Keserasian Belanja dan Rasio Efisiensi Belanja. Hasil penelitian menunjukan bahwa Analisis varians belanja daerah mengalami perbedaan atau selisih ahun 2016 sebesar 216,53% dan tahun 2017 sebesar 93,57 % dalam hal ini ada penurunan tiap tahunnya. Pertumbuhan realisasi anggaran belanja tahun anggaran 2016/2017 masing-masing 79,64% dan -35,34% menunjukkan adanya pertumbuhan belanja yang kurang efisien. Analisis Keserasian Belanja Kecamatan Samarinda Seberang belanja operasi 2016-2017 sebesar 12,3% dan 0,95%, sedangkan rata-rata belanja modal 2016-2017 sebesar sebesar 4,48% dan 12,87%. Hal ini sangatlah tidak baik, karena pemerintah seharusnya lebih mementingkan untuk pembangunan didaerahnya atau setidaknya seimbang antara kedua belanja tersebut. Tingkat efisiensi anggaran belanja yang pergunakan pada tahun 2016-2017 dimana 149,09% dikatakan boros dan 93,57% sudah efesiensi penggunaan anggaran yang kurang efisien, karena belum berhasil memenuhi syarat efisiensi yaitu penggunaan dana yang minimum untuk mencapai hasil yang maksimal.
Sistem informasi akuntansi penjualan tunai
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.7659
Tujuan pada penelitian ini untuk menganalisis Sistem Informasi Akuntansi penjualan tunai pada PT. Rahmat Energi di Samarinda. Jenis penelitian kualitatif.Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi secara langsung tentang alur penjualan dan wawancara.Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah flow chart penjualan tunai.Hasil penelitian menunjukkan fungsi yang terkait dalam sistem informasi akuntansi penjualan tunai pada PT. Rahmat Energi di Samarinda meliputi Bagian M. Marketing yang bertugas mengecek dan membuat SO, Bagian M. Acc & Adm bertugas menerima SO dan mencatat penjualan tunai kemudian menerbitkan PO untuk diteruskan ke Bagian Staf Operasional dan Driver Truk Tangki. Bagian M. Acc & Adm juga menerima cek / BG dari customer melalui driver truk tangki utnuk dicairkan dan dibuatkan bukti penerimaan bank atau kas serta laporan penjualan. Bagian Staf Operasional bertugas menyiapkan surat jalan dan tembusan PO kepada Driver Truk Tangki untuk diserahkan kepada customer. Bagian Driver Truk Tangki bertugas memonitoring mobil tangki untuk pengiriman BBM dan menyerahkan PO kepada customer serta menerima cek / BG dari customer untuk diteruskan kepada Bagian M. Acc & Adm. Dokumen-dokumen yang digunakan dalam sistem akuntansi penjualan tunai pada PT. Rahmat Energi di Samarinda adalah Formulir Purchase Order, Sales Order, Faktur pajak, Surat Jalan dan Invoice.
Analisis harga pokok pesanan
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.8244
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis perhitungan harga pokok pesanan Daffa Sofa Samarinda serta kesesuaian kaidah akuntansi biaya. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode pengamatan, wawancara dan dokumentasi. Metode penulisan yang digunakan untuk menganalisis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data berdasarkan metode harga pokok pesanan dengan pendekatan Full Costing. Dari hasil penelitian ini menunjukkaan adanya selisih hasil perhitungan harga pokok produksi menurut analisis dan menurut Daffa Sofa, dikarenakan Daffa Sofa membebankan harga pokok produksinya terlalu rendah dari yang seharusnya dimana terdapat biaya-biaya yang belum diakui sebagai biaya overhead pabrik.
Analisis laporan keuangan pada perusahaan rokok yang terdaftar di bursa efek Indonesia
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.6840
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja keuangan PT Bentoel International Investama Tbk, PT HM Sampoerna Tbk, PT Gudang garam Tbk dan PT Wismilak Inti Makmur Tbk. data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data laporan keuangan dalam 3 periode yakni tahun 2015 hingga 2017 pada perusahaan rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan alat analisis rasio sebagai pengukur kinerja keuangan, yakni rasio likuiditas (Current Ratio dan Quick Ratio), rasio solvabilitas (Debt To Total Asset Ratio dan Debt To Total Equity Ratio), rasio profitabilitas (Net Profit Margin, Return On Assets dan Return On Equity), dan rasio aktivitas (Total Assets Turn Over dan Fixed Assets Turn Over). Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa dari empat perusahaan yang terdaftar di bursa efek indonesia, PT HM Sampoerna Tbk memiliki kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan tiga perusahaan lainnya.
Pengaruh kebijakan dividen pertumbuhan aset dan penjualan terhadap keputusan pendanaan pada perusahaan farmasi yang terdaftar di bursa efek indonesi periode 2014-2018
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.8204
Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh kebijakan dividen, pertumbuhan aset dan penjualan terhadap keputusan pendanaan pada perusahaan farmasi yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2014-2018. Metode pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan spss 21. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa kebijakan dividen berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap keputusan pendanaan. Pertumbuhan aset berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pendanaan. Sedangkan Pertumbuhan penjualan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap keputusan pendanaan. Penelitan ini dapat berkontribusi untuk pengambilan kebijakan pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Pengaruh intellectual capital dan ukuran perusahaan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan dalam sustainability report
Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM) Vol 6, No 4 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29264/jiam.v6i4.7092
Sustainability report dalam mendukung gagasan sustainable corporation merupakan keseimbangan antara tujuan perusahaan untuk memaksimalkan keuntungan dengan tujuan sosial dan lingkungan sehingga perusahaan dapat beroperasi dalam periode jangka panjang dan mampu mencapai keunggulan kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intellectual capital dan ukuran perusahaan terhadap pengungkapan sustainability report. Populasi dalam penelitian ini adalah semua perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2014 sampai dengan 2017. Sampel ditentukan dengan metode purposive sampling dan memperoleh 24 perusahaan. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari www.idx.co.id dan situs web resmi perusahaan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil analisis dengan taraf signifikansi 5%, hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: (1) intellectual capital berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengungkapan sustainability report dengan koefisien positif 0,023 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05, (2) ukuran perusahaan berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap pengungkapan sustainability report dengan koefisien positif 0,007 dan nilai signifikansi 0,132 > 0,05.. Sustainability report dalam mendukung gagasan sustainable corporation merupakan keseimbangan antara tujuan perusahaan untuk memaksimalkan keuntungan dengan tujuan sosial dan lingkungan sehingga perusahaan dapat beroperasi dalam periode jangka panjang dan mampu mencapai keunggulan kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intellectual capital dan ukuran perusahaan terhadap pengungkapan sustainability report.