cover
Contact Name
Fauzan Prasetyo Eka Putra
Contact Email
prasetyo@unira.ac.id
Phone
+6282140920968
Journal Mail Official
prasetyo@unira.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Panglegur Km 3,5 Pamekasan Phone: (0324) 322231 website: http://http://ejournal.unira.ac.id/index.php/insand_comtech/index
Location
Kab. pamekasan,
Jawa timur
INDONESIA
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal
Published by Universitas Madura
ISSN : 23026227     EISSN : 2580488X     DOI : http://dx.doi.org/10.53712/jic.v7i1
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal merupakan jurnal nasional yang terbit setiap mei dan oktober. Insand Comtech diterbitkan oleh Prodi Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Madura - Pamekasan. Insand Comtech menyediakan forum bagi dosen, peneliti, akademisi, praktisi, guru dan mahasiswa untuk berbagi ilmu dalam bentuk artikel penelitian empiris dan teoritis. Tema kajian pada jurnal ini menekankan pada kajian ilmu informatika seperti sistem informasi, sistem cerdas dan jaringan komputer
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2017): INSAND COMTECH" : 5 Documents clear
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN LABORATORIUM KOMPUTER DI SMK MATSARATUL HUDA PANEMPAN-PAMEKASAN Muhammad Syahid
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal Vol 2, No 1 (2017): INSAND COMTECH
Publisher : Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (766.861 KB) | DOI: 10.53712/jic.v2i1.217

Abstract

Laboratorium Komputer masih bersifat biasa seperti kebanyakan Laboratorium pada umumnya, hanya digunakan untuk Praktik Saja tidak ada inovasi pengembangan yang lebih dari pada sekedar Lab, untuk itu penulis membangun Sistem Informasi dan Manajemen Laboratorium komputer (SIMALAB-KOM), agar Laboratorium tidak hanya berfungsi untuk Praktik saja tapi banyak fungsi seperti : pendataan barang inventaris dan penjadwalan maintenance barang invetaris, pencatatan peminjaman, penjadwalan praktik, absensi, dan sebagai tambahan dari SIMALAB-KOM ada ujian offline, sharing file, file tugas siswa. Sehingga bukti pemakaian laboratorium dan aktivitas di laboratorium itu benar-benar ada dan terjadi dengan mengakses SIMALAB-KOM.
PEMANFAATAN SENSOR ACCELEROMETER PADA SMARTPHONE ANDROID UNTUK MENGENDALIKAN ROBOT BERODA Hendri Kurniawan; Slamet Winardi
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal Vol 2, No 1 (2017): INSAND COMTECH
Publisher : Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (667.629 KB) | DOI: 10.53712/jic.v2i1.218

Abstract

Robot merupakan alat yang dibuat oleh manusia untuk membantu atau menggantikan pekerjaan manusia. Robot bekerja dengan menggunakan 2 cara kerja, yaitu dengan kontrol langsung dari manusia ataupun denganĀ  menggunakan program yang telah didefinisikan terlebih dahulu agar dapat berfungsi sesuai dengan perannya. Banyak media untuk pengendali robot, salah satunya adalah dengan sensor accelerometer yang telah tertanam didalam sebuah smartphone. Accelerometer ini digunakan untuk mengukur percepatan dari sudut X, Y dan Z. Smartphone juga mempunyai alat yang berfungsi sebagai alat komunikasi antar device, yaitu Bluetooth. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah robot beroda menggunakan mikrokontroler Arduino Uno R3 yang dapat dikendalikan atau dikontrol menggunakan aplikasi sensor accelerometer pada smartphone Android dengan media Bluetooth sebagai penghubung antara robot beroda dengan smartphone Android. Pada hasil uji coba robot beroda ini, dapat disimpulkan bahwa jarak jangkauan Bluetooth smartphone dengan robot beroda yang masih bisa terhubung dan menggerakkan robot beroda yaitu 12 meter diruang tertutup, serta 24 meter diruang terbuka. Kecepatan respon dari robot beroda rata-rata 0.2 detik setelah terjadinya perubahan koordinat accelerometer yang tampil pada aplikasi smartphone.
PERANCANGAN APLIKASI FURNITURE HOME DESIGN 3D DENGAN MENERAPKAN TEKNOLOGI AUGMENTED REALITY BERBASIS ANDROID Teguh Arifianto
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal Vol 2, No 1 (2017): INSAND COMTECH
Publisher : Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (758.623 KB) | DOI: 10.53712/jic.v2i1.219

Abstract

Dalam perkembangan teknologi, perusahaan properti telah memanfaatkan teknologi modern, seperti memanfaatkan teknologi Augmented Reality. Dalam teknologi terkini ini bertujuan untuk memudahkan konsumen dalam mendesain ruangan di rumahnya. Augmented Reality dapat mempermudah konsumen menyesuaikan tata letak furnitur dengan ruangan sesuai dengan keinginan, dan bisa menampilkan benda 3D seolah-olah furnitur telah dibeli. Dalam menggunakan Augmented Reality juga memudahkan perusahaan furnitur itu sendiri untuk mencegah terjadinya pengembalian barang, jika konsumen tidak puas dengan barang yang dibeli. Dalam teknologi Augmented Reality ini, akan bisa menampilkan gambar tiga dimensi dari produk funiture yang ada di perusahaan, dengan memindai gambar yang telah disediakan, melalui media yang disebut spidol. Promosi penjualan furnitur menggunakan teknologi AR yang dikembangkan berjalan di platform mobile android dan dibuat dengan menggunakan aplikasi Unity 3D. Metode yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah Prototipe SDLC. Dalam pembuatan aplikasi AR ini, ia juga menggunakan Vuforia SDK untuk menyimpan database-nya.
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT KULIT MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING Yayak Kristiyan P
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal Vol 2, No 1 (2017): INSAND COMTECH
Publisher : Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (598.479 KB) | DOI: 10.53712/jic.v2i1.220

Abstract

Kesehatan kulit menjadi hal yang sangat penting sebagai pelindung organ-organ tubuh yang adadidalamnya, sehingga kulit yang tidak terjaga kesehatannya akan menimbulkan berbagai penyakit dan gangguan pada kulit. Aplikasi sistem pakar mampu meniru kerja seorang pakar dalam berbagai bidang, salah satunya mendiagnosa penyakit kulit. Aplikasi pakar ini menggunakan metode Forward Chaining dan dirancang dengan menggunakan bahasa pemograman php dan mysql.
PEMROSESAN AWAL DATA GEOLISTRIK KONFIGURASI WENNER DAN SCHLUMBERGER DENGAN BAHASA PEMROGRAMAN DELPHI Sandy Vikki Ariyanto; Dian Nita
Insand Comtech : Information Science and Computer Technology Journal Vol 2, No 1 (2017): INSAND COMTECH
Publisher : Universitas Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (831.877 KB) | DOI: 10.53712/jic.v2i1.221

Abstract

Resistivity Accounter Program ini dikhususkan untuk menghitung data Geolistrik dengan menggunakan metode resistivitas. Keunggulan Program ini adalah dapat digunakan untuk menghitung resistivitas dengan tepat dan efisien Sehingga para pengguna dapat menghemat waktunya untuk mengolah data dibandingkan menggunakan excel. Hasil program sama dengan hasik excel hanya saja kita bisa mengload data langsung ke res2div sehingga dalam satu program kita bisa melihat hasil interprestasi data tanpa menghitung dan memasukkan data ke res2div lagi. Dengan program ini kita bisa menyingkat waktu yang di butuhkan untuk pengolahan data dan intreprestasi data. program tersebut di lengkapi dengan pilihan konfigurasi wenner dengan schlumberger sehingga kita bisa memilih konfigurasi yang kita perlukan.

Page 1 of 1 | Total Record : 5