cover
Contact Name
Paulus Parnyoto
Contact Email
realpaul@ugm.ac.id
Phone
+628994796772
Journal Mail Official
abis-maksi.feb@ugm.ac.id
Editorial Address
Jl. Sosio Humaniora No. 1 Bulaksumur Yogyakarta 55281 ยป Tel / fax : 0274-513109 / 0274-548516
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal
ISSN : 23021500     EISSN : 23021500     DOI : 10.22146/abis
Core Subject : Economy,
ABIS : Accounting and Bussiness Information Systems Journal, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Akuntansi dan Sistem Informasi yang diterbitkan secara berkala satu tahun 4 kali yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus dan November.
Articles 2 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 2 (2024): May" : 2 Documents clear
Pengaruh Kepemimpinan dan Kapasitas Sumber Daya Manusia terhadap Kualitas Laporan Bantuan Operasional Sekolah Daerah dalam Mewujudkan Akuntabilitas: Karundeng, Esterlita H. Karundeng; Maulana, Aviandi Okta
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 12, No 2 (2024): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/abis.v12i2.96169

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan dan kapasitas sumber daya manusia terhadap kualitas Laporan Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) di Kabupaten Sleman dalam mewujudkan akuntabilitas, dengan pengendalian internal dan tata kelola sebagai variabel mediasi. Penelitian ini menggunakan kuesioner dengan teknik pengumpulan data convenience sampling dan purposive sampling terhadap responden, dalam hal ini pengelola BOSDA, yaitu kepala sekolah dan bendahara BOSDA. Sebanyak 393 data dianalisis dengan menggunakan SEM-PLS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan dan kapasitas sumber daya manusia memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas laporan BOSDA di Kabupaten Sleman. Selanjutnya, pengendalian internal dan tata kelola secara signifikan memediasi pengaruh kepemimpinan terhadap kualitas laporan BOSDA di Kabupaten Sleman. Terakhir, kualitas laporan BOSDA memiliki pengaruh yang signifikan terhadap akuntabilitas. Penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh pemerintah dan sekolah dalam membuat kebijakan pengelolaan dan pelaporan BOSDA, khususnya yang berhubungan dengan kepemimpinan, kapasitas sumber daya manusia, pengendalian internal dan tata kelola agar akuntabilitas dapat dicapai melalui terciptanya laporan BOSDA yang berkualitas.
Analisis Keberlanjutan Penggunaan Robo Advisor di Indonesia Alam, Azim Fairus; Achjari, Didi
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 12, No 2 (2024): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/abis.v12i2.96479

Abstract

Penelitian ini membahas tentang faktor-faktor apasaja yang dapat mempengaruhi seseorang dalam niat menggunakan terus menerus robo advisor di Indonesia. Fokus penelitian tentang bagaimana pengguna menggunakan secara terus menerus robo advisor sebagai media investasi. Penelitian ini menggunakan teori expectation confirmation model untuk mengetahui bagaimana niat menggunakan terus menerus pada robo advisor di Indonesia. Peneliti menambahkan variabel pengetahuan keuangan sebagai keterbaruan pada penelitian ini. Variabel lainnya seperti kegunaan yang dirasakan, kepuasan, dan konfirmasi diharapkan mampu berpengaruh terhadap niat menggunakan terus menerus robo advisor di Indonesia. Data yang dikumpulkan dengan metode survei terhadapa 100 pengguna robo advisor dari 6 aplikasi investasi di Indonesia yaitu Bareksa, Bibit, Reliance, Stockbit dan Halofina. Perhitungan menggunakan Structural Equation Model (SEM) PLS. Hasil penelitian ini menunujukan bahwa, variabel pengetahuan keuangan, kegunaan yang dirasakan, konfirmasi dan kepuasan berpengaruh positif terhadap niat menggunakan terus menerus robo advisor sebagai media investasi di Indonesia. Keterbatasan yang dimiliki pada penelitian ini adalah data pengguna tidak secara langsung didapatkan darii perusahaan penyedia robo advisor di Indonesia.

Page 1 of 1 | Total Record : 2


Filter by Year

2024 2024