cover
Contact Name
Lauw Tjun Tjun
Contact Email
jurnal.akuntansi.maranatha@gmail.com
Phone
+6222-2012186
Journal Mail Official
jurnal.akuntansi.maranatha@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof. Drg. Suria Sumantri No. 65 Bandung
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Akuntansi
ISSN : 20858698     EISSN : 25984977     DOI : http://doi.org/10.28932/jam
Core Subject : Economy,
The scopes of the journal include (1) Management Accounting, (2) Taxation, (3) Financial Accounting, (4) Public Sector Accounting, (5) Accounting Education (6) Information Systems, (7) Auditing, (8) Professional Ethics, (9) Sharia Accounting, (10) Accounting Information Technology.
Articles 13 Documents
Search results for , issue "Vol. 10 No. 2 (2018)" : 13 Documents clear
Pengaruh Free Cash Flow Dan Economic Value Added Terhadap Return Saham(Studi pada Saham Perusahaan yang Tercatat Aktif dalam LQ 45di BEI Periode 2015-2017) Fedro Christian Montoliang; Lauw - Tjun Tjun
Jurnal Akuntansi Vol. 10 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Kristen Maranatha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28932/jam.v10i2.1088

Abstract

This study aims to analyze the effect of free cash flow and economic value added on stock returns. The type of data used is primary data and secondary data. The sample used is a company that is listed active in LQ 45 in BEI Period 2015-2017. Methods of data analysis using multiple regression analysis. Data processing is done by using SPSS Version 20 for windows. The results showed that there is a significant effect between free cash flow with stock return, there is a significant influence between economic value added with stock return, and there is significant influence between free cash flow and economic value added simultaneously with stock return. Keywords: Economic Value Added, Free Cash Flow, Stock Return, and Stock
Pengaruh Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan, Kompetensi Sumber Daya Manusia dan Pemanfaatan Teknologi Informasi Terhadap Kualitas Laporan Barang Milik Negara (Survey pada Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) Legi - Mugiarty; Hamzah - Ritchi; Arie - Pratama
Jurnal Akuntansi Vol. 10 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Kristen Maranatha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28932/jam.v10i2.1089

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji tindak lanjut hasil pemeriksaan terhadap kualitas laporan barang milik Negara, kompetensi sumber daya manusia terhadap kualitas laporan barang milik Negara dan pemanfaatan teknologi informasi terhadap kualitas laporan barang milik Negara Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.Metode yang digunakan adalah metode deskriptif analitis dengan menggunakan pendekatan suatu Survey. Populasi sasaran yang diteliti adalah 147 Satuan Kerja di Lingkungan Direktorat Jenderal Sumber Daya Air dengan Kepala Satuan Kerja dan Petugas Barang Milik Negara sebagai responden. Teknik sampel yang digunakan adalah teknik sensus. Metode analisis data menggunakan Covariance-Based Structural Equation Model (CB-SEM) tools LISREL versi 8.70.Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial tindak lanjut hasil pemeriksaan tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan barang milik negara, kompetensi sumber daya manusia berpengaruh terhadap kualitas laporan barang milik negara, pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh terhadap kualitas laporan barang milik negara.Kata Kunci : Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan, Kompetensi, Pemanfaatan Teknologi Informasi, Kualitas Laporan
The Effect Of Sustainability Report Disclosure and GCG Toward Firm Value Moderated By Information Asymmetry in CGPI Participants 2012-2015 Pera - Yulianingsih; Memed - Sueb; Dede Abdul Hasyir
Jurnal Akuntansi Vol. 10 No. 2 (2018)
Publisher : Universitas Kristen Maranatha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28932/jam.v10i2.1090

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pengungkapan laporan keberlanjutan dan GCG terhadap nilai perusahaan yang dimoderasi oleh asimetri informasi pada peserta CGPI 2012-2015. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Sampel adalah berbagai perusahaan yang berpartisipasi dalam CGPI Scoring. Berdasarkan hasil purposive sampling ada 8 perusahaan yang sesuai dengan kriteria selama periode observasi 2012-2015, sehingga ada 32 sampel dalam penelitian ini. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dan analisis regresi moderat. Berdasarkan uji statistik, disimpulkan bahwa pengungkapan laporan keberlanjutan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, GCG tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, asimetri informasi memoderasi pengaruh laporan keberlanjutan terhadap nilai perusahaan, dan asimetri informasi tidak memoderasi pengaruh GCG terhadap nilai perusahaan. Kami menyarankan bahwa peneliti berikutnya untuk menggunakan proxy lain untuk mengukur GCG di samping CGPI tanpa kehilangan kelengkapannya dan dengan tambahan informasi internal dan kualitatif dan untuk memperluas ruang lingkup sampel (tidak terbatas pada peserta CGPI).Kata kunci: Laporan Keberlanjutan, GCG, Nilai Perusahaan, dan Asimetri Informasi.

Page 2 of 2 | Total Record : 13