cover
Contact Name
Abdul Hakim Zawawi
Contact Email
abdulhakimzawawi1989@gmail.com
Phone
+6281310372727
Journal Mail Official
redaksi@mahadaisyah.id
Editorial Address
Jami, RT.03/RW.04, Sukajaya, Tamansari, Sukajaya, Kec. Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16610
Location
Kab. bogor,
Jawa barat
INDONESIA
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies
ISSN : -     EISSN : 30252733     DOI : https://doi.org/10.64834/
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies is a Peer Reviewed, Open Access International Journal. Notably, it is a Referred, Highly Indexed, Monthly, Online International Journal with High Impact. Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies is published as a Monthly Journal with 2 issues per year published two times a year January and July. We also assist International and National Conference to publish their conference papers. Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies covers all disciplines including focuses on Islamic Studies Islamic Thought, Islamic Education, Islamic Law, Sharia Economic Law, and Islamic Socio-Politics. Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies always strives to be a platform for Academicians, new Researchers, Authors. Since inception, Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies is continuously publishing original and best quality research articles.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2024): Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies" : 5 Documents clear
PERAN IDEAL AYAH MENGHADAPI FENOMENA FATHERLESS DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN Kartika, Aisyah Melati
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies Vol. 2 No. 2 (2024): Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies
Publisher : Ma'had Aisyah Binti Abu Bakar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64834/0dfn2k30

Abstract

Fenomena fatherless, atau anak-anak yang tumbuh tanpa kehadiran ayah, merupakan masalah sosial yang semakin meningkat di masyarakat. Ayah memiliki peran penting dalam pembentukan karakter dan perkembangan anak-anak mereka. Ayah adalah figure penting bagi keluaraga, Selain menjadi kepala keluarga, ayah juga sering dijadikan sebagai role model bagi anak-anaknya. Peran ayah yang ideal dalam sebuah keluarga akan sangat berpengaruh terhadap karakter & tumbuh kembang seorang anak di masa depan. Berdasarkan penelitian yang ada, masih sangat sedikit orang yang melakukan studi tentang peranan ayah dalam perihal mendidik anak. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran ideal ayah dalam menghadapi fenomena fatherless menurut Alquran. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis isi Alquran terkait dengan peran ayah dalam mendidik dan membimbing anak-anak mereka. Hasil analisis menunjukkan bahwa al-Qur’an memberikan panduan yang jelas tentang peran ayah sebagai pemimpin keluarga, pembimbing spiritual, dan contoh teladan bagi anak-anak mereka. Dengan memahami dan menerapkan ajaran Alquran, diharapkan ayah dapat memainkan peran mereka dengan baik dalam mengatasi fenomena fatherless dan membantu membentuk generasi yang kuat dan berakhlak mulia.
NILAI DUKUNGAN SOSIAL DALAM AL-QURAN SURAT AD-DHUHA Noor Syafiiqoh, Aisyah
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies Vol. 2 No. 2 (2024): Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies
Publisher : Ma'had Aisyah Binti Abu Bakar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64834/3v2ekd69

Abstract

Al-Quran adalah petunjuk hidup manusia yang meliputi keseimbangan antara lahir dan batin, ibadah dan kemampuan diri, hubungan antar manusia, dan sebagainya. Mengenai petunjuk dalam hubungan antar manusia, Al-Quran juga telah memberikan petunjuk bagi kita mengenai bagaimana memberikan dukungan sosial bagi orang lain yang membutuhkannya. Hal ini antara lain terlihat dalam surat Ad-Dhuha, antara lain berupa dukungan emosional, dukungan jaringan, dukungan penghargaan lainnya, yang Allah Subhanahu Wa Ta’ala berikan kepada Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Wa Salam, dari nilai yang terkandung didalam surat tersebut.
ANALISIS PERILAKU SOSIAL MAHASISWI DI MAHAD AISYAH BINTI ABU BAKAR BOGOR Afiifah, Almaas
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies Vol. 2 No. 2 (2024): Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies
Publisher : Ma'had Aisyah Binti Abu Bakar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64834/we83fv88

Abstract

Perilaku sosial adalah tindakan manusia terhadap orang lain dalam lingkungan sosialnya atau dalam berinteraksi dengan masyarakat luas untuk memenuhi tujuan hidupnya sebagai makhluk sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku sosial mahasiswi di Mahad Aisyah binti Abu Bakar, sebuah kampus khusus muslimah pertama di Indonesia yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi, dan kuesioner. Subjek penelitian adalah 30 mahasiswi yang dipilih secara purposif. penelitian ini menggali pola interaksi sosial, norma-norma sosial, dan faktor-faktor yang memengaruhi perilaku sosial mahasiswi. Temuan menunjukkan adanya variasi dalam interaksi antar-mahasiswi, pengaruh lingkungan belajar terhadap adaptasi sosial, dan peran nilai-nilai keagamaan dalam membentuk identitas sosial, sebagai contoh adalah mahasiswi bisa bekerjasama dengan orang lain, mahasiswi bisa menghormati atau menghargai orang lain, mahasiswi selalu jujur dan jarang berbohong, mahasiwi menyapa orang lain ketika bertemu, mahasiswi tidak pernah mengolok-olok, menyakiti fisik, ghibah, berbicara kotor, mahasiswi tidak pernah membully orang lain, meskipun masih terdapat beberapa mahasiwi yang memiliki perilaku sosial yang kurang baik dalam hal menghormati guru. Faktor lingkungan yang baik, perilaku dan karakteristik orang lain dalam penelitian ini dianggap menjadi faktor utama yang membentuk perilaku sosial yang baik bagi mahasiswi. Analisis ini dapat memberikan kontribusi pemahaman yang lebih mendalam terhadap dinamika sosial di Mahad Aisyah binti Abu Bakar, serta menjadi landasan untuk pengembangan program pendidikan yang memperkuat aspek sosial mahasiswi.
ETIKA MURID TERHADAP GURU DALAM Al-QUR’AN SURAT AL-KAHFI AYAT 66-78 Robiatun, Anisa
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies Vol. 2 No. 2 (2024): Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies
Publisher : Ma'had Aisyah Binti Abu Bakar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64834/nj28w098

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji etika murid terhadap guru yang terdapat dalam kisah Nabi Musa dan Nabi Khidir dalam Surat Al-Kahfi ayat 66-78. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan studi kepustakaan terhadap sumber-sumber tafsir Al-Qur’an. Analisis data menggunakan content analysis untuk menemukan tema-tema etika murid terhadap guru dalam ayat tersebut. Hasil analisis menunjukkan bahwa kisah tersebut mengandung beberapa nilai etika yang harus dimiliki oleh murid terhadap gurunya, yaitu sikap taat dan patuh, tidak mempertanyakan metode mengajar guru, bersikap hormat dan santun, serta mampu mengendalikan emosi meskipun belum memahami tujuan dari tindakan guru. Simpulan penelitian ini adalah penerapan etika tersebut penting dilakukan oleh setiap murid agar terwujud hubungan yang harmonis dengan para gurunya sehingga tercapai hasil belajar yang optimal. Rekomendasi dari penelitian ini adalah perlunya integrasi nilai-nilai etika dalam surat Al-Kahfi tersebut ke dalam pendidikan karakter di sekolah.
HUBUNGAN GAYA BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWI MAHAD AISYAH BINTI ABU BAKAR ANGKATAN 2020 Alya Armelita, Annisa
Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies Vol. 2 No. 2 (2024): Aisyah Journal of Intellectual Research in Islamic Studies
Publisher : Ma'had Aisyah Binti Abu Bakar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64834/ja6std70

Abstract

Gaya belajar adalah kombinasi dari bagaimana seseorang menyerap, dan kemudian mengatur, serta mengolah informasi. Pentingnya memahami gaya belajar seseorang terletak pada fakta bahwa setiap individu akan mengasimilasi dan memahami informasi dengan cara yang berbeda. Ketika metode pengajaran disesuaikan dengan gaya belajar mahasiswa, mereka cenderung lebih terlibat dalam proses pembelajaran dan dapat meningkatkan pemahaman serta prestasi akademik mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan gaya belajar dengan pretasi belajar Mahasiswi Mahad Aisyah binti Abu Bakar angkatan 2020. Penelitian adalah penelitian kuantitatif deskriptif dengan pendekatan korelasional. Subjek penelitian ini adalah mahasiswi angkatan 2020 Mahad Aisyah binti Abu Bakar dengan jumlah 30 mahasiswi dari total 53 mahasiswi. Pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian lembar kuesioner yang diberikan kepada mahasiswi berupa pertanyaan dengan jumlah total 14 item untuk mengukur gaya belajar mahasiswi. Adapun data untuk variabel prestasi belajar didapatkan dari nilai IPS (Indeks Prestasi Semester) semester 6 mahasiswi Mahad Aisyah binti Abu Bakar Angkatan 2020. Hasil data menyatakan adanya hubungan positif antara gaya belajar visual dan kinestetik dengan prestasi belajar mahasiswi dengan korelasi yang sedang untuk gaya belajar visual dan korelasi yang sempurna untuk gaya belajar kinestetik. Adapun hubungan gaya belajar auditori dengan prestasi belajar mahasiswi ditemukan memiliki hubungan negatif dengan korelasi yang lemah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah adanya hubungan atau korelasi yang signifikan antara gaya belajar visual dan kinestetik dengan prestasi belajar mahasiswi Mahad Aisyah binti Abu Bakar angkatan 2020. Adapun hubungan antara gaya belajar auditori dan prestasi belajar mahasiswi Mahad Aisyah binti Abu Bakar angkatan 2020 tidak ditemukan adanya korelasi yang signifikan antara keduanya.

Page 1 of 1 | Total Record : 5