cover
Contact Name
Wresti Listu Anggayasti
Contact Email
wl.anggayasti@ub.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
igtj@ub.ac.id
Editorial Address
Jl. MT. Haryono No.169, Ketawanggede, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65145
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Indonesian Green Technology Journal
Published by Universitas Brawijaya
ISSN : 23554010     EISSN : 23381787     DOI : https://igtj.ub.ac.id/index.php/igtj/
The Indonesian Green Technology Journal (IGTJ) is an international journal that publishes recent developments and emerging issues in both conceptual and experimental aspects of green and renewable technology. The Indonesian Green Technology Journal (IGTJ) publishes research results in the theoretical and experimental aspects of green science, engineering, technology, and medicine. Studies published in this journal include; Biomaterials, Green water management, Green energy development and management, Sustainable waste management, Green biotechnology, Green building and architecture, Clean production technology, Global warming technology, and Green building and architecture. This journal also emphasises the significance of green technology development, implementation, challenge, opportunity, and acceptance from an Indonesian perspective. IGTJ is publicly open for publication of review papers, short communication, and research papers. Since 2024, this journal has become an international journal and uses English for every paper that will be published.
Articles 1 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2014)" : 1 Documents clear
Efek Penambahan Cosolvent Dan Aplikasi Gelombang Ultrasonik Pada Transesterifikasi Minyak Jarak Pagar (Jatropha Curcas L.) Untuk Produksi Biodiesel Tri Handayani; Bambang Susilo
The Indonesian Green Technology Journal Vol 3, No 2 (2014)
Publisher : Program Pascasarjana Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (509.993 KB)

Abstract

Abstrak Penelitian pengolahan biodiesel telah banyak dilakukan untuk mendapatkan hasil bahan bakar biodiesel yang memenuhi Standar Nasional Indonesia. Kendala dalam pengolahan minyak nabati khususnya minyak jarak adalah karena kadar FFA yang tinggi sehingga membutuhkan waktu yang proses yang lama. Salah satu upaya telah dilakukan dalam penelitian dan pengembangan sumber energi alternatif adalah dengan menggunakan gelombang ultrasonik, untuk mempersingkat waktu reaksi. Selain penggunaan gelombang ultrasonik pada penggunaan cosolvent juga dapat mempercepat waktu reaksi menjadi satu fase. Tujuan dari penelitian adalah untuk untuk mengetahui karakteristik fisik dan kandungan biodiesel menggunakan aplikasi gelombang ultrasonik dan penambahan cosolvent. Perlakuan menggunakan metode ekperimental dengan pengujian karakteristik fisik dan kandungan trigliserida, digliserida, monogliserida dan fatty acid metil ester (FAME). Hasil yang didapatkan pada perbandingan volume cosolvent dan metanol 1:1 nilai persentase kandungan FAME sebesar 96.2%, sedangkan pada perbandingan 2:1 menghasilkan persentase 92.8% pada volume 200 ml. Hasil trigliserida pada proses perbandingan cosolvent dengan metanol 1:1 sebesar 1.9%, sedangkan pada perbandingan 2:1 persentase trigliseridanya adalah 4.1%. Hasil digliserida yang didapatkan pada perbandingan 1:1 adalah 1.1%, sedangkan pada perbandingan 2:1 yaitu 2.2%. Monogliserida yang didapatkan mencapai persentase 0.8%, sedangkan perbandingan 2:1 menghasilkan persentase 0.9%. Karakteristik fisik biodiesel menggunakan aplikasi gelombang ultrasonik dan penambahan cosolvent menghasilkan rendemen gliserol mencapai 10.56% yaitu pada perbandingan 1:1 dan 10.64% pada perbandingan 2:1. Hasil pengujian karakteristik biodiesel untuk densitas 880.39 Kg/m3 dan 887.28 Kg/m3, viskositas 3.51 cSt dan 2.82 cSt, titik nyala 121.5 ºC dan 121.95 ºC, dan Cetane Indeks 65.1 dan 65.7. Hasil proses pengolahan biodiesel minyak jarak pagar yang telah dilakukan menggunakan aplikasi gelombang ultrasonik dan penambahan cosolvent keseluruhan sudah memenuhi Standar Nasional Indonesia karena sesuai dengan parameter yang telah ditentukan oleh SNI.   Kata Kunci : gliserol, minyak jarak, ultrasonik

Page 1 of 1 | Total Record : 1