Desa Vokasi merupakan wujud dari program Pendidikan Kecakapan Hidup (PKH) dalam lingkup pedesaan dikembangkan oleh Direktorat Pembinaan Kursus dan Kelembagaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Nonformal dan Informal Kemendiknas. Dimaksudkan untuk mengembangkan sumber daya manusia dan lingkungan yang dilandasi nilai-nilai budaya dan pemanfaatan potensi lokal. Melalui desa vokasi masyarakat dapat belajar dan berlatih menguasai keterampilan untuk bekerja atau menciptakan lapangan kerja sesuai sumber daya di wilayahnya sehingga taraf hidup masyarakat semakin meningkat. Tujuan penelitian mengetahui bagaimana model pemberdayaan masyarakat melalui desa vokasi dan hasil pemberdayaan masyarakat melalui desa vokasi Keboledan Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Subyek penelitian berjumlah 11 orang terdiri dari 1 orang pengelola desa vokasi, 5 orang tutor atau pengajar, dan 5 orang warga belajar. Sumber data penelitian yaitu pengelola desa vokasi dan tutor, informan pendukung yaitu dari warga belajar. Metode pengumpulan data wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data menggunakan triangulasi melalui pengecekan sumber data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pemberdayaan desa vokasi adalah dengan pelatihan keterampilan kerja dimana menekankan tentang pelatihan sebagai alternatif pemberdayaan yang dapat memberikan hasil yang cukup baik yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar baik dari luar maupun dari desa Keboledan itu sendiri dan terbukti berhasil menghasilkan beberapa produk dan jasa yang bisa dinikmati atau dirasakan oleh warga masyarakat khususnya warga masyarakat desa Keboledan sendiri.The village is a manifestation of Vocational Life Skills Education program ( CCT ) in the rural sphere developed by the Directorate of Development and Institutional Classes , Directorate General of Non-Formal and Informal Education Events Calendar . Intended to develop human resources and the environment based on cultural values and the use of local potential . Through the village vocational communities can learn and practice the skills to work or create jobs appropriate resources in the region so that people's lives is increasing. The purpose of research to know how the village model of community empowerment through vocational and results of community empowerment through vocational village Keboledan Wanasari Brebes district . This research uses descriptive qualitative method . Total of 11 study subjects consisted of 1 people managers vocation village , 5 tutor or teacher , and 5 villagers learn .