Mimin Asmi
Lembaga Jagaddhita

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Menumbuhkan Minat Baca Buku Berbahasa Inggris Melalui Optimalisasi Layanan Perpustakaan Mimin Asmi
Buletin Jagaddhita
Publisher : Lembaga Jagaddhita

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dari waktu ke waktu terus mengalami peningkatan, terutama dalam bidang pendidikan. Banyak hal yang memerlukan perubahan untuk mengantisipasi perkembangan ilmu pengetahuan yang terus meningkat, salah satunya adalah penyegaran layanan perpustakaan. Perpustakaan sekolah merupakan salah satu faktor penunjang dalam pencapaian keberhasilan proses belajar mengajar di sekolah. Perpustakaan mempunyai fungsi sebagai pusat edukasi, informatif, rekreasi, riset dan penelitian (Bafadal, 2009), sehingga layanan perpustakaan haruslah optimal dalam menjalankan fungsinya. Sebuah perpustakaan dapat berfungsi bagi pemakainya dengan beberapa syarat tertentu, yaitu adanya pembaharuan koleksi, sistem dan aturan yang sesuai jaman, ruang /tempat berlangsungnya kegiatan, ada petugas pustakawan, ada pemakai, serta mitra kerja (Sutarno, 2006). Namun seiring perkembangan jaman dan teknologi dirasakan bahwa minat baca siswa terhadap buku berbahasa Inggris di perpustakaan mulai menurun, salah satu faktornya adalah diantaranya pelayanan perpustakaan yang belum disegarkan.