Tingginya angka kematian ibu dan anak di Indonesia Tahun 2014, menyebabkan rendahnya indeks pembangunan Indonesia. Pemerintah membuat kebijakan sistem kesehatan untuk membantu mensejahterakan rakyat Indonesia terutama masyarakat yang kurang mampu. Kebijakan yang sudah mendapatkan ketetapan hukum adalah Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang jaminan kesehatan nasional di Puskesmas III Denpasar Utara.Penelitian ini menggunakan metode penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Data yang menyangkut variabel bebas dan variabel terikat akan dikumpulkan dalam waktu bersamaan. Penelitian ini menghubungkan pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang jaminan kesehatan nasional (JKN).Uji statistik telah dilakukan dengan menggunakan uji korelasi Spearman Rank melalui komputerisasi dengan tingkat kepercayaan 95%. Untuk variabel pengetahuan sebagian besar responden yaitu 19 responden (63,3%) berpengetahuan cukup dan untuk variabel sikap hampir seluruh responden yaitu 25 responden (83,3%) memiliki sikap positif. Diperoleh hasil koefisien korelasi (ρ) sebesar 0,724 bernilai positif dan korelasi kuat serta ρ < 0,05 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima atau ada hubungan antara pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang jaminan kesehatan nasional (JKN). Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif yang kuat antara pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang jaminan kesehatan nasional (JKN) di Puskesmas III Denpasar Utara tahun 2016.