This Author published in this journals
All Journal ProNers
., Syarifah Ustiani Eka Putri
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISA HUBUNGAN LANGKAH-LANGKAH TEKNIK MENYUSUI DENGAN RISIKO TERJADINYA NIPPLE TRAUMA PADA IBU NIFAS DI RUMAH SAKIT BERSALIN JEUMPA KOTA PONTIANAK ., Syarifah Ustiani Eka Putri
ProNers Vol 3, No 1 (2015): Juli
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.025 KB) | DOI: 10.26418/jpn.v3i1.27099

Abstract

Latar Belakang:Proses menyusui akan dialami oleh ibu terutama dalam masa nifas untuk menjalin ikatan kuat pada bayi,. Ibu harus memperhatikan langkah-langkah dalam teknik menyusui. Teknik menyusui sangat penting dalam keberhasilan memberikan ASI secara ekslusif. Teknik menyusui yang tidak tepat pada ibu akan meningkatkan risiko luka pada puting ibu yang menyebabkan nipple trauma.Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengeanalisa hubungan langkah-langkah teknik menyusui dengan terjadinya nipple trauma pada ibu nifas di Rumah Sakit Bersalin Jeumpa Kota Pontianak.Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional dengan teknik pengambilan accidental sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 86 ibu nifas. Instrumen pada penelitian ini adalah lembar kuesioner teknik menyusui dan nipple trauma.Hasil: Analisa univariat menunjukkan bahwa umur paling banyak pada ibu nifas adalah 30 tahun (17,4%), tingkat pendidikan paling tinggi ibu nifas adalah akademik (45,3%), teknik menyusui yang benar 2 orang (2,3%), teknik menyusui yang salah 84 orang (97,7%), ibu yang mengalami nipple trauma 41 orang (47,7%) dan yang tidak mengalami nipple trauma 45 orang (52,3%). Analisa bivariat menggunakan uji Fisher diperoleh nilai p=0,495 (p0,05)Kesimpulan : Tidak ada hubungan yang signifikan antara ketepatan penggunaan langkah-langkah teknik menyusui dengan risiko kejadian nipple trauma di Rumah Sakit Bersalin Jeumpa Pontianak. Hal ini dapat dipengaruhi oleh faktor perancu yaitu frekuensi menyusui ibu.  Kata kunci : Teknik menyusui, nipple trauma, ibu nifas