Rineksa, Aldhaka Triya
Departemen Of Sport Science

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MOTIVASI SISWA-SISWI SMA NEGERI 1 TUBAN DALAM MENGIKUTI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER BOLABASKET Rineksa, Aldhaka Triya
Jurnal Kesehatan Olahraga Vol 6, No 2 (2018): Edisi Juli 2018
Publisher : Jurnal Kesehatan Olahraga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi merupakan suatu dorongan yang terjadi dalam diri individu untuk senantiasa meningkatkan kualitas tertentu dengan sebaik-baiknya atau lebih dari biasa lakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat motivasi siswa-siswi SMA Negeri 1 Tuban dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler bolabasket dengan subyek penelitian sebanyak 33 peserta yang terdiri dari 18 laki-laki dan 15 perempuan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode penyusunan perangkat angket. Pada penelitian ini angket yang disusun secara terstruktur dengan menggunakan faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi yaitu intrinsik dan ekstrinsik. Skala pengukuran yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala likert Hasil penelitian motivasi siswa-siswi SMA Negeri 1 Tuban dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler bolabasket dapat dilihat dengan menunjukkan prosentase dimensi intrinsik sebesar 88,85% sedangkan dimensi ekstrinsik sebesar 79,46%. Dengan total prosentase motivasi sebesar 84,83% yang menunjukkan kategori sangat tinggi.