This Author published in this journals
All Journal KEMBARA
Lestari, Chintya Bayu
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Budaya Sunda Pada Novel Perempuan Bernama Arjuna karya Remy Sylado: Suatu Kajian Antropologi Sastra Lestari, Chintya Bayu
KEMBARA: Jurnal Keilmuan Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya Vol 5, No 2 (2019): Oktober
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22219/KEMBARA.Vol5.No2.%p

Abstract

Abstrak : Penelitian ini adalah penelitian literatur yang berorientasi pada kajian antropologi sastra. Alasan memilih penelitian ini pertama, novel Perempuan Bernama Arjuna belum ada yang mencoba. Kedua, penelitian budaya Sunda dalam karya sastra yang belum pernah dipelajari dan jarang dilakukan dikaji. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana representasi budaya Sunda pada novel Perempuan Bernama Arjuna . Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan dan mendeskripsikan secara lengkap representasi budaya Sunda pada novel Perempuan Bernama Arjuna . Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode analisis isi.Sumber data yang digunakan pada penelitian ini yaitu sumber data primer dan sekunder. Data penelitian ini adalah kutipan kata, kalimat, wacana, atau paragraf yang menunjukkan representasi budaya Sunda pada novel. Hasil penelitian ini adalah budaya yang terepresentasi dalam novel Perempuan Bernama Arjuna adalah budaya Sunda. Budaya Sunda yang direpresentasikan mencakup pengetahuan sejarah (Sunda Kalapa, Sunda dan Tasikmalaya), pengetahuan seni angklung, seni tembang (kinanti, sinom, asmarandana, dangdanggula, mijil), musik musik (suling dan kecapi), bahasa sosial, dan bahasa. Kata kunci: novel, antropologi sastra, budaya sunda