This Author published in this journals
All Journal APRON
QONI ALI CHAFID, ACHMAD
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MAHALUL QIYAM HADRAH ISHARI DESA NGUMPUL, KECAMATAN JOGOROTO, KABUPATEN JOMBANG (KAJIAN BENTUK MUSIK DAN INSTRUMENTASI) QONI ALI CHAFID, ACHMAD
APRON Jurnal Pemikiran Seni Pertunjukan Vol 1, No 9 (2016): Volume 1 Nomor 9 (2016)
Publisher : APRON Jurnal Pemikiran Seni Pertunjukan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak       ISHARI merupakan organisasi sosial keagamaan yang menjalankan Thoriqoh atau amalan Mahabbah kepada Nabi Muhammad SAW dengan cara bersholawat. Sholawat yang dilakukan disebut dengan sholawat Hadrah ISHARI.Mahalul Qiyam adalah salah satu lagu bacaan sholawat Hadrah ISHARI dengan penyajiannya yang paling berbeda. Bentuk penyajian yang paling menonjol adalah dengan cara berdiri. Dari segi musikalitas, bacaan sholawat Mahalul Qiyam memiliki beberapa bentuk motif lagu yang berbeda pada setiap syairnya. Penelitian dilakukan pada Grub Hadrah ISHARI Ranting Ngumpul Jogoroto, Kabupaten Jombang karena grub tersebut masih eksis, sering mengikuti undangan keluar kota dan pernah mengikuti festival Hadrah ISHARI Se-Kabupaten Jombang. Rumusan masalah dalam penelitian ini mengkaji tentang bagaimana bentuk musik Mahalul Qiyam dan bagaimana Instrumentasi musik Mahalul Qiyam. Kajian teori menggunakan teori musik dasar, Ilmu bentuk Analisis Musik dan teori instrumentasi dari Pono Banoe.Dalam mengkaji bentuk lagu Mahalul Qiyam digunakan ketiga teori tersebut agar dapat menemukan data mengenai analisis bentuk musik lsholawat Mahalul Qiyam.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Proses pengamatan atau observari lapangan dilakukan saat Hadrah ISHARI membawakan lagu Sholawat Mahalul Qiyam. Selain melalui proses pengamatan atau observasi lapangan, juga dilakukan proses wawancara yang di bagi menjadi dua jenis wawancara yaitu wawancara terstruktur dan wawancara tidak terstruktur. Pendokumentasian data dilakukan juga bersamaan dengan proses observasi. Setelah data temuan tersebut terkumpul, selanjutnya dilakukan triangulasi data agar data untuk memperoleh data yang sahih. Hasil yang didapatkan dalam penelitian bentuk musik Mahalul Qiyam  adalah, Mahalul Qiyam merupakan sebuah  lagu yang komposisinya hampir mirip dengan musik sonata klasik dengan tangga nada C Mayor dan sukat 4/4. Lagu Mahalul Qiyam terdiri dari bagian Introduksi, Ekposisi, Developmen,  Rekapitulasi dan Coda. Sajian  Mahalul Qiyam berupa musik ensembel campuran yang terdiri dari vokal dan Instrumen Perkusi. Bentuk formasi penyajiannya adalah Hadi atau pimpinan Hadrah, Penabuh Rebana dan Roddat.Vokal dipegang oleh Hadi dan Petugas Roddat, sedangkan pada perkusi dipegang oleh penabuh Rebana dan kecrek pada petugas Roddat.vokal berperan sebagai melodi utama, sedangkan perkusi sebagai pengirng, latar musik dan pemanis lagu. Irama pukulan perkusi dibagi menjadi dua yaitu tuirama yahum dan irama joss. Kata Kunci: Mahalul Qiyam, Hadrah, ISHARI, bentuk musik, instrumentasi