This Author published in this journals
All Journal Fakultas Ekonomi
Khamid Mahmud, Muhamad
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERIMAAN PAJAK BUMI DAN BANGUNAN TERHADAP PAJAK DAERAH DAN KONTRIBUSINYA SESUDAH PENGALIHAN DI BADAN PELAYANAN PAJAK KOTA MALANG Khamid Mahmud, Muhamad
JURNAL AGREGAT Vol 2, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Tribhuwana Tunggadewi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.729 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses yang dilakukan Pemeritah Kota Malang melalui Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang dalam pengalihan Pajak Bumi dan Bangunan dari pemerintah pusat ke pemerintah daerah Kota Malang dan untuk mengetahui bagaimana kontribusinya terhadap pendapatan pajak daerah di Badan Pelayanan Pajak Kota Malang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif. Semua data yang digunakan didapatkan langsung dari Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu penelitian kepustakaan, penelitian lapangan,wawancara dan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan berupa analisis deskriptif yaitu dengan melakukan interpretasi terhadap data-data dan informasi yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses yang dilakukan Pemerintah Kota Malang dalam peralihan dan mengelolah PBB sudah baik dengan mempersiapkan sarana penunjang dan sumber daya manusia yang mumpuni. Kontribusi Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan terhadap Pendapatan Pajak Daerah setelah pengalihan PBB dari pusat ke daerah Kota Malang selama tiga tahun terakhir sebesar 22,88% yang menurut kriteria berarti sedang. Selain itu peningkatan pendapatan pajak daerah dikarenakan pemerintah daerah lebih mudah dalam mengontrol obyek pajak dan menentukan besarnya NJOP sesuai nilai dipasaran.