Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Communiverse

AKTIVITASMARKETING PUBLIC RELATIONS(MPR) DALAM MENINGKATKAN PELANGGAN Sulastri, Fitri; Saleh, Gunawan
Communiverse : Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 1 (2017): Desember
Publisher : LPPM Abdurrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (141.344 KB)

Abstract

Business competition in the field of hospitality services, especially in Pekanbaru increasingly tight and real for all business. With a touch of Marketing Public Relations (MPR), it is expected to be able to establish various activities to increase the hotel occupancy rate and also increase hotel revenues. The thoughts of the Marketing Public Relations (MPR) also seek to build a mutually beneficial relationship between the hotel and its customers. So that can be achieved destination of hotel that is get high visitor number. The role of Marketing Public Relations (MPR) is felt in the hotel management, because the hotel hopes to further improve the orientation in the realization of image development from the hotel. In an effort to win the competition, the hotel conducts internal communications made by itself such as audio journals, video journals, corporate videos and electronic newspapers for information dissemination. The hotel also conducts external communications involving outsiders such as guests, and media such as journalists. Publication is one of the chosen ways to reach external parties. Publication is defined as a medium that supports Marketing activities to disseminate information to the public. Preaching through media publications is generally done by holding press releases or newscasts and interviews. This study aims to find out the Activity Marketing Public Relations (MPR) in increasing the number of customers on The Baliview Luxury Villas Pekanbaru. Informants in this study is the Marketing Public Relations (MPR) which amounted to 4 Persons. The technique used to determine the informants in this study is purposive sampling, which usually prefers data depth rather than for generalizable representative purposes. The data analysis technique used in this research is qualitative data that can be in the form of words, sentences or narrations, whether obtained from the interview, observation and documentation. Based on the results of research in the field, there are 7 Activities used Marketing Public Relations (MPR) The Baliview Luxury Villas in increasing the number of customers by doing publicity activities, media identity, events, speeches, news, social activities and sponsorship.
AKTIVITAS TIM PROMOSI PADA HARIAN TRIBUN PEKANBARU SEBAGAI PELAKSANA FUNGSI HUMAS Saleh, Gunawan
Communiverse : Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2018): Juni
Publisher : LPPM Abdurrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (176.238 KB)

Abstract

ABSTRAK : Tidak semua perusahaan yang bergerak dibidang media massa dapat terus berkembang, banyak diantaranya harus jungkir balik untuk mempertahankan eksistensi perusahaannya. Kesuksesan media itu sendiri juga tidak terlepas dari kredibilitas dan citra perusahaan. Hal ini tentu saja membuat tim promosi harus bekerja lebih untuk tetap mempertahankan eksistensi dan kredibilitas perusahaan. Penelitian ini dengan pendekatan deskriptif kualitatif dengan tehnik pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil wawancara dengan empat informan, dapat disimpulkan bahwa aktifitas tim promosi harian Tribun Pekanbaru sebagai fungsi humas adalah Tim promosi harian Tribun Pekanbaru telah melaksanakan beberapa fungsi humas, diantaranya adalah bertanggung jawab penuh terhadap brand image perusahaan, menjalin hubungan baik dengan komunitas dan costomer, serta bertindak sebagai event organizer. Tim promosi harianTribun Pekanbaru adalah bagian yang sangat penting untuk meningkatkan citra positif perusahaan melalui kegiatan – kegiatan yang diselenggarakan. Tim promosi juga bertindak sebagai marketing komunikasi perusahaan.
Pengaruh Label Halal Pada Produk Kosmetik Terhadap Keputusan Membeli Hijriah, Nur; Saleh, Gunawan
Communiverse : Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 3 No 2 (2018): Juni
Publisher : LPPM Abdurrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.132 KB)

Abstract

Abstrak : Penelitian ini di latar belakangi oleh adanya upaya produsen untuk membujuk konsumennya dalam pemilihan produk yang sesuai dengan kebutuhannya yaitu dengan mencari informasi yang terdapat pada atribut produk. Atribut produk menjadi unsur yang dipandang penting oleh konsumen dan dijadikan dasar dalam pengambilan keputusan membeli. Atribut yang dimaksud salah satunya adalah label halal yang memudahkan konsumen untuk mengidentifikasi dan memperoleh informasi yang benar, jelas dan lengkap mengenai kuantitas, isi (bahan halal atau haram) dan kualitas maupun hal-hal lain yang diperlukan mengenai produk yang beredar. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh komunikasi label halal pada produk kosmetik Wardah terhadap keputusan membeli konsumen. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh komunikasi label halal pada produk kosmetik Wardah terhadap keputusan membeli konsumen. Kerangka teori dalam penelitian ini adalah komunikasi yang terdiri dari pengirim pesan, penerima pesan, medium atau saluran pesan, pesan, umpan balik (feedback), label halal yang terdiri dari gambar , tulisan, kombinasi gambar dan tulisan, menempel pada kemasan dan keputusan membeli yang terdiri dari mengenali kebutuhan, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan membeli, perilaku pasca pembelian. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif dengan metode penelitian kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang menggunakan kosmetik Wardah dengan sampel sebanyak 100 orang. Teknik pengambilan sampel dengan cara purposive sampling. Sedangkan teknik pengumpulan data adalah melakukan penyebaran angket dan dokumentasi. Untuk menganalisis data digunakan analisis regresi linier sederhana di mana proses perhitungannya menggunakan SPSS for Windows versi 22.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh Komunikasi Label Halal (X) terhadap keputusan pembelian (Y) memiliki nilai sebesar 20,534 dan nilai ttabel sebesar 1,990 dengan tingkat signifikan sebesar 0,05 maka terlihat bahwa : thitung> ttabel atau 20,534 > 1,990. Hal ini menunjukkan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak, sehingga dapat dikatakan terdapat pengaruh signifikan antara komunikasi label halal terhadap keputusan konsumen.