Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

KEPEMIMPINAN TRANSFORMATIF DI LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM Nengsih, Sukarti; Gusfira, Rika; Pratama, Rivaldo
PRODU: Prokurasi Edukasi Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2, No 1 (2020): Special Issue Desember 2020
Publisher : UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/p-prokurasi.v2i1.2247

Abstract

Kepemimpinan transformatif merupakan kepemimpinan yang memiliki wawasan ke depan dan berupaya memperbaiki dan mengembangkan organisasi bukan untuk kepentingan saat ini, akan tetapi untuk masa datang. Kepemimpinan transformatif selalu berkomitmen pada perbaikan terus-menerus, yang mendasarkan pada pandangan visioner kedepan (kondisi organisasi yang lebih baik), dan mendorong partisipasi stafnya untuk mewujudkan perubahan yang diharapkan. Dalam peningkatan kualitas lembaga pendidikan Islam perlu dilakukan perubahan mendasar dalam aspek kepemimpinan yaitu dengan menerapkan gaya kepemimpinan transformasional (transformational leadership). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan, menganalisis, dan menginterpretasikan bagaimana bentuk kepemimpinan transformatif dalam suatu lembaga pendidikan Islam. Metode yang digunakan metode studi pustaka (libarary reserach). Metode ini melakukan penelitian dengan menganalisis berbagai literatur yang berkaitan dengan tema penelitian. Secara umum, pada setiap pembahasan penelitian yang diperoleh dalam literatur-literatur dan sumber-sumber. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan transformatif yang dapat mempengaruhi institusi pendidikan Islam akan memberikan dampak yang baik untuk mengembangkan produktivitas organisasi, di mana visi dan misi lembaga akan tercapai secara efektif.  Hal tersebut karena pemimpin transformatif dapat menjadi figur dan pemimpin yang menginspirasi bagi organisasi untuk dapat menumbuhkan loyalitas anggota secara maksimal.
Jumlah Kepala Sekolah Dan Guru Menurut Kelompok Umur Provinsi D.K.I. Jakarta, Maluku, Gorontalo Dan Kalimantan Tengah Tahun 2023/2024 Robby, Muhammad; Dwi Aryani, Alfina; Palgunadi; Pratama, Rivaldo
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 2 No 6 (2024): JRIIN: Jurnal Riset Informatika dan Inovasi
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas distribusi jumlah kepala sekolah dan guru berdasarkan kelompok umur di empat provinsi di Indonesia: D.K.I. Jakarta, Maluku, Gorontalo, dan Kalimantan Tengah untuk tahun akademik 2023/2024. Masalah yang sering dihadapi dalam pemetaan demografis ini adalah kurangnya informasi yang terstruktur terkait sebaran usia pendidik, yang penting untuk perencanaan tenaga pengajar jangka panjang. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif, dengan data yang dikumpulkan dari sumber-sumber statistik pendidikan dan publikasi terkait. Tujuan penelitian adalah untuk memahami distribusi usia tenaga pendidik di berbagai provinsi, yang diharapkan dapat mendukung kebijakan pendidikan yang lebih baik dan perencanaan pergantian generasi tenaga pengajar. Melalui analisis data, grafik histogram, poligon frekuensi, dan ogive dihasilkan untuk memvisualisasikan distribusi dan kumulasi data. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan yang signifikan dalam struktur usia tenaga pengajar antarprovinsi, memberikan wawasan mengenai kebutuhan regenerasi tenaga pendidik di setiap wilayah