Nur Irawan, Mohamad Rizal Nur Irawan Rizal
Fakultas Ekonomi Universitas Islam Lamongan

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGARUH DIMENSI KUALITAS LAYANAN (SERVICE QUALITY) TERHADAP KEPUASAN NASABAH (Studi Pada BTN KCP. Lamongan) Mohamad Rizal Nur Irawan
JURNAL EKBIS Vol 20, No 1 (2019): Jurnal Ekbis : Analisis,Prediksi dan Informasi
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (421.68 KB) | DOI: 10.30736/ekbis.v20i1.206

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui pengaruh dari setiap dimensi kualitas layanan (Service Quality) yang telah diberikan Bank BTN Kcp. Lamogan terhadap kepuasan para nasabah.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah Bank BTN Kcp. Lamongan, sedangkan Sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden, metode pengumpulan data menggunakan kuesioner, metode analisis data menggunakan analisis regresi linear dan proses pengolahan data menggunakan program komputer SPSS (Statistical Package For Social) V. 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai koefisien regresi bernilai positif 0,781 menunjukkan bahwa ada hubungan positif antara dimensi kualitas layanan (service quality) terhadap kepuasan nasabah. Dari hasil pengujian secara parsial (uji t) diperoleh ttabel = 1,661 dan thitung dari variabel Tangible (-3,216), Reliability (3,065), Responsiveness (-0,533), Assurance (4,732), dan Emphaty (5,050). Variabel bebas Reliability,Assurance, dan Emphaty mempunyai nilai signifikasi ≤ 0,05 maka variabel bebas tersebut mempunyai penggaruh yang signifikan terhadap Kepuasan Nasabah di Bank BTN Lamongan. Sedangkan Tangible dan Responsiveness tidak berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan nasabah Bank BTN Lamongan. Secara simultan (uji F) didapatkan hasil bahwa F-hitung ≥ F-tabel dengan perbandingan angka 62,208 ≥ 2,31 maka H0 ditolak dan Ha diterima atau dapat dilihat dari nilai pada kolom signifikansi sebesar 0,000 ≤ 0,05 artinya terdapat pengaruh simultan antara variabel Tangible (X1), Reliability (X2), Responsiveness (X3), Assurance (X4), dan Emphaty (X5) terhadap variabel (Y) Kepuasan nasabah pada Bank BTN Lamongan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel bebas (Tangible, Reliability, Assurance, Responsiveness, dan Emphaty) memiliki hubungan yang positif antar variabel dengan pengaruh persentase sebesar 75%, di mana pengaruh hubungan tersebut dinyatakan kuat, antara variabel Dimensi Kualitas Layanan (Service Quality) terhadap Kepuasan Nasabah Bank BTN Kcp. Lamongan. Kata kunci : Tangible, Reliability, Assurance, Responsiveness, Emphaty dan Kepuasan Nasabah
PENGARUH BRAND CHARACTERRISTIC, COMPANY CHARACTERISTIC AND CONSUMER BRAND CHARACTERISTIC TERHADAP TRUST IN A BRAND AQUA DI KECAMATAN LAMONGAN Mohamad Rizal Nur Irawan
JURNAL EKBIS Vol 21, No 1 (2020): Jurnal Ekbis : Analisis,Prediksi dan Informasi
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1712.162 KB) | DOI: 10.30736/je.v21i1.321

Abstract

Seiring dengan berkembangnya teknologi dan persaingan yang semakin ketat, perusahaan harus bisa bertahan hidup dan terus berkembang. Perusahaan harus mampu mempertahankan kepercayaan pelanggannya. Perusahaan tentu mengharapkan produk yang diberikan mampu membuat konsumen percaya terhadap produk tersebut sehingga muncul kepercayaan terhadap merek yang terdiri dari brand characteristic, company characteristic, dan consumer-brand characteristic serta mampu menciptakan kesetiaan terhadap merek tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh brand characteristic, company characteristic, consumer- brand characteristic terhadap trust in a brand pada konsumen air minum merek Aqua di Kecamatan Lamongan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama-sama maupun parsial, brand characteristic, company characteristic dan consumer-brand characteristic berpengaruh signifikan terhadap trust in a brand. Dari ketiga variabel tersebut yang berpengaruh paling domian adalah brand characteristic diikuti oleh company characteristic dan consumer – brand characteristic.
ANALISIS PENERAPAN TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM) TERHADAP PENINGKATAN LABA PADA PT. TJCM (Total Quality Management (TQM) Application Analysis to Increased Profit on PT. TJCM) Mohamad Rizal Nur Irawan
JURNAL EKBIS Vol 20, No 2 (2019): Jurnal Ekbis : Analisis,Prediksi dan Informasi
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (488.742 KB) | DOI: 10.30736/ekbis.v20i2.236

Abstract

Salah satu pendekatan yang dapat dilakukan oleh perusahaan bisnis untuk meningkatkan daya saing adalah dengan menerapkan Total Quality Manajemen (TQM). TQM mempunyai dasar pemikiran yang terletak pada hasil kualitas yang baik. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui apakah penerapan Total Quality Manajemen (TQM) berpengaruh signifikan secara parsial terhadap peningkatan laba (Y) pada PT.Trijaya Cipta Makmur Lamongan. (2) Untuk mengetahui apakah penerapan Total Quality Manajemen (TQM) berpengaruh signifikan secara simultan terhadap peningkatan laba (Y) pada PT.Trijaya Cipta Makmur Lamongan. (3) Untuk mengetahui variabel manakah yang berpengaruh paling dominan terhadap peningkatan laba (Y) pada PT.Trijaya Cipta Makmur Lamongan. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode kuantitatif. Analisis data yang diperoleh dengan kuesioner di uji dengan menggunakan Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Regresi Linier Berganda, Korelasi Berganda, Koefisien Determinasi, Uji t dan Uji F. Hasil analisis menunjukkan bahwa thit > ttab dengan nilai tHit (X1) = 17,399, tHit (X2) = 21,845, tHit (X3) = 20,819, tHit (X4) = 29,484, tHit (X5) = 10,297, dan Fhit= 31,870 > Ftab= 2,47. Berdasarkan bukti-bukti tersebut dapat disimpulkan bahwa (1) Penerapan Total Quality Manajemen (TQM) berpengaruh signifikan secara parsial terhadap peningkatan laba pada PT.Trijaya Cipta Makmur Lamongan. (2) Penerapan Total Quality Manajemen (TQM) berpengaruh signifikan secara simultan terhadap peningkatan laba pada PT.Trijaya Cipta Makmur Lamongan. (3) Variabel kesatuan tujuan (X4) yang berpengaruh paling dominan terhadap peningkatan laba pada PT.Trijaya Cipta Makmur Lamongan karena hasil tHit (X4) lebih besar daripada ke-empat variabel lainnya.
PENGARUH PENERAPAN DISIPLIN KERJA DAN KOMITMEN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PABRIK PENGOLAHAN KEDELAI DI DESA LAREN LAMONGAN Mohamad Rizal Nur Irawan Rizal Nur Irawan
JPIM (Jurnal Penelitian Ilmu Manajemen) Vol 4, No 2 (2019): JPIM (JURNAL PENELITIAN ILMU MANAJEMEN)
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/jpim.v4i2.255

Abstract

Kinerja karayawan masih menjadi faktor utama dalam suatu perusahaan sehingga ada beberapa starategi dalam meningkatkan kinerja karyawan yaitu kedisiplinan dan komitmen kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah variabel bebas memiliki pengaruh secara parsial maupun secara simultan terhadap variabel terikat. Metode dalam penelitian ini yaitu jenis penelitian eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, korelasi berganda, koefisien determinasi, uji t dan uji F dengan menggunakan olah data SPSS (statistical package for social) versi 20.0. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa disiplin kerja memiliki pengaruh secara parsial sedangkan komitmen kerja tidak berpengaruh, serta yang berpengaruh paling dominan terhadap kinerja karyawan  adalah disiplin kerja karena nilai komitmen kerja lebih kecil daripada nilai disiplin kerja. Dengan demikian adanya penelitian ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi atau dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam menjalankan industrinya untuk meningkatkan kinerja karyawan.Kata Kunci :Disiplin kerja, komitmen kerja dan kinerja karyawan.