Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembuatan Jadwal Preventive Maintenance Routine Demag Bridge Crane Pada Area Plastic Injection Di PT. Astra Komponen Indonesia Susanto, Bayu Aji; Mulyono, R. Sugeng
Seminar Nasional Teknik Mesin 2019: Prosiding Seminar Nasional Teknik Mesin 2019
Publisher : Politeknik Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Demag bridge crane adalah salah satu mesin yang menunjang dalam kegiatan produksi pada area plastic injection di PT. Astra Komponen Indonesia, yang bergerak dibidang manufaktur plastic part pada kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat. Demag Bridge Crane yang terdiri dari 4 unit digunakan sebagai alat pengangkat mold, yang digunakan dalam waktu 3 shift. Pada bulan Februari 2019 lalu, karena penggunaan crane dengan intensitas yang tinggi menyebabkan kerusakan pada motor. Kerusakan tersebut menyebabkan downtime selama 1440/menit. Tidak adanya jadwal preventive maintenance routine pada crane juga menjadi faktor dari terjadinya kerusakan tersebut. Untuk menghindari adanya downtime pada waktu yang akan datang, pembuatan jadwal preventive maintenance routine dianggap mampu untuk menunjang kegiatan pengoperasian crane dan kegiatan produksi. Karena hal tersebeut disimpulkan bahwa Demag Bridge Crane membutuhkan sistem pemeliharan rutin. Maka dibuat jadwal preventive maintenance routine dengan hasil akhir berupa jadwal dan spesifikasi pekerjaan yang nantiny akan menjadi solusi bagi perusahaan.