Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERSEPSI MASYARAKAT PADA MAKNA EKSPRESI WAJAH DAN GESTUR TUBUH DALAM BERKOMUNIKASI Mulan Syawalia, Dwiayu; Maylani, Ayu; Ferdyan, Marcello Hugo; Halim, Muhammad Irfan; Tri Nugraha, Joko
Journal of Governance and Public Administration Vol. 2 No. 1 (2024): Desember
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jogapa.v2i1.1635

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat pada makna ekspresi wajah dan gestur tubuh dalam berkomunikasi. Keterampilan komunikasi yang efektif sangat penting dalam berbagai aspek kehidupan, baik di lingkungan kerja, akademis, maupun sosial. Salah satu komponen utama dari komunikasi yang efektif adalah kemampuan untuk memperhatikan dan menafsirkan Bahasa tubuh serta Ekspresi wajah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan survei, dimana data primer diperoleh melalui penyebaran kuesioner. Responden dalam penelitian ini adalah seluruh elemen masyarakat baik dari kalangan muda sampai dewasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar persepsi masyarakat  pada makna ekspresi wajah ataupun gestur tubuh sangat penting dan krusial apabila kedua-duanya dikombinasikan dalam komunikasi sehari-hari sebagai penegas kata-kata verbal. Senyum yang tulus dan kontak mata yang konsisten adalah indikator utama yang digunakan oleh masyarakat untuk menilai kepercayaan. Gestur tangan yang juga berkontribusi positif terhadap persepsi kepercayaan. Bahasa tubuh dan ekspresi wajah dapat meningkatkan kemampuan seseorang untuk berkomunikasi dengan lebih jelas dan efektif, mengurangi potensi kesalahpahaman, dan membangun hubungan yang lebih baik. Kata Kunci: Bahasa Tubuh, Ekspresi Wajah, dan Komunikasi