Ponto, Recky
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP PENINGKATAN KINERJA KARYAWAN DI BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK PROVINSI SULAWESI UTARA Ponto, Recky; Kojo, Christoffel; Walangitan, Mac D
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 7, No 3 (2019): JE VOL 7 NO 3 (2019)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (608.703 KB) | DOI: 10.35794/emba.v7i3.24943

Abstract

Abstrak: Kinerja adalah capaian prestasi kerja individu maupun kelompok dalam suatu pekerjaan dengan tujuan yang telah ditentukan bersama sebelumnya. Kinerja adalah keluaran yang dihasilkan oleh fungsi-fungsi atau indikator-indikator suatu pekerjaan atau suatu profesi dalam waktu tertentu. Faktor yang dapat mempengaruhi kinerja adalah Pendidikan dan pelatihan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pendidikan dan pelatihan secara simultan terhadap kinerja Pegawai di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Sulawesi Utara. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian asosiatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kusioner dan Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan Pendidikan dan Pelatihan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Sulawesi Utara, secara parsial Pendidikan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Sulawesi Utara dan secara parsial Pelatihan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Sulawesi Utara. Saran dalam penelitian ini yaitu perusahaan harus mempetahankan dan meningkatkan Pendidikan dan Pelatihan yang ada akan meningkatkan Kinerja Pegawai. Kata kunci: pendidikan, pelatihan, kinerja pegawai