This Author published in this journals
All Journal Jurnal Tata Boga
NURULITA FIRDAUZIA, MUTYARI
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS FAKTOR INTERN DAN EKSTERN TERHADAP PRAKTIK HIGIENE SANITASI PENJAMAH MAKANAN DI DAPUR INSTALASI GIZI RUMAH SAKIT DR DARSONO PACITAN NURULITA FIRDAUZIA, MUTYARI
Jurnal Tata Boga Vol 8, No 2 (2019)
Publisher : Jurnal Tata Boga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah : 1) menganalisis praktik higiene sanitasi penjamah makanan di dapur instalasi gizi rumah sakit dr Darsono Pacitan. 2) menganalisis faktor intern dan ekstern terhadap praktik higiene sanitasi. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian adalah penjamah makanan berjumlah 10 orang yang bekerja sebagai juru masak. Variabel yang diteliti meliputi praktik higiene sanitasi penjamah makanan dan faktor intern (kesehatan, sikap, pengetahuan) serta ekstern (pendidikan, lingkungan, sosial ekonomi) terhadap praktik higiene sanitasi. Pengambilan data dilakukan dengan observasi, tes pengetahuan dan pengisian kuesioner. Teknik analisis data menggunakan tabulasi silang. Hasil penelitian menunjukan praktik higiene sanitasi penjamah makanan di dapur instalasi gizi rumah sakit dr Darsono Pacitan tergolong sangat baik, dibuktikan dengan hasil observasi selama tiga hari yang menunjukan 100% responden melaksanakan praktik higiene sanitasi dengan sangat baik. Faktor intern dan ekstern penjamah makanan menunjang praktik higiene sanitasi, dibuktikan dengan hasil penelitian pada faktor kesehatan (80% baik-sagat baik), faktor pengetahuan (100% sangat baik), faktor sikap (100% sangat baik), faktor pendidikan (80% tamat SMA/SMK), faktor lingkungan (sangat baik) dan faktor sosial ekonomi (100% menengah kebawah). Kata Kunci : Higiene, Sanitasi, Faktor Intern, Faktor Ekstern, Penjamah Makanan, Rumah Sakit