Widianto, Yoggi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MANAJEMEN SARANA DAN PRASARANA DALAM UPAYA PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN DI SMP NEGERI 2 SIDOARJO Widianto, Yoggi
Inspirasi Manajemen Pendidikan Vol 2, No 2 (2015): Inspirasi Manajemen Pendidikan
Publisher : Inspirasi Manajemen Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk  mendeskripsikan dan menganalisis: (1) Perencanaan sarana dan prasarana di SMP Negeri 2 Sidoarjo, (2) Pengadaan sarana dan prasarana di SMP Negeri 2 Sidoarjo, (3) Penggunaan sarna dan prasarana di SMP Negeri 2 Sidoarjo, (4) Pemeliharaan sarana dan prasarana di SMP Negeri 2 Sidoarjo, (5) Penghapusan sarana dan prasarana di SMP Negeri 2 Sidoarjo, (6) Usaha-usaha dalam upaya peningkatan kualitas pembelajaran di SMP Negeri 2 SidoarjoPenelitian ini dilakukan di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sidoarjo. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian studi kasus. Penelitian ini dilakukan tanpa mempengaruhi subjek penelitian dan dilakukan di lapangan. Untuk mengumpulkan data yang relevan untuk menjawab fokus penelitian, maka skripsi ini menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Perencanaan dilakukan dengan mengacu pada analisis yang telah dilakukan sebelumnya. 2. Pengadaan harus disesuaikan dengan dana dan kebutuhan sekolah. 3. Penggunaan sarana dan prasarana harus dengan sepengetahuan pihak guru yang sedang bertugas. 4. Pemeliharaan dilakukan secara rutin agar sarana dan prasarana dalam kondisi siap pakai dan bisa tahan lama. 5 Penghapusan belum dilakukan di SMP negeri 2 Sidoarjo, dikarenakan segala fasilitas tergolong masih baru. 6. Usaha-usaha yang dilakukan di SMP Negeri 2 Sidoarjo yaitu dengan memaksimalkan penggunaan dan pemeliharaan sarana prasarana, serta pelatihan rutin bagi para guru.     Kata Kunci: manajemen sarana dan prasarana. kualitas pembelajaran