This Author published in this journals
All Journal Jurnal Sapala
SUKMA MEGA MARTHA, IVAN
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DIASPORA DALAM NOVEL TANAH SEBERANG KARYA KURNIA GUSTI SAWIJI: PERSPEKTIF KAJIAN BUDAYA SUKMA MEGA MARTHA, IVAN
Jurnal Sapala Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Jurnal Sapala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan, 1) bentuk diaspora dalam novel Tanah Seberang karya Kurnia Gusti Sawiji, 2) faktor penyebab seseorang menjadi diaspora dalam novel Tanah Seberang karya Kurnia Gusti Sawiji, dan 3) peranan diaspora selama di luar negeri dalam novel Tanah Seberang karya Kurnia Gusti Sawiji. Teori yang digunakan ialah teori diaspora James Clifford dengan perspektif kajian budaya. Teori tersebut membagi diaspora dalam beberapa bagian yakni bentuk, penyebab, dan peran. Metode penelitian yang digunakan ialah deskriptif kualitatif dengan data yang berhubungan dengan unit-unit rumusan masalah, sedangkan pendekatannya adalah objektif. Sumber data menggunakan novel Tanah Seberang karya Kurnia Gusti Sawiji dengan data yakni unit-unit teks yang berhubungan degan rumusan masalah. Teknik pengumpulan data dengan cara dokumentatif, dan analisis data menggunakan cara kerja hermeneutik. Untuk keabsahan data penelitian menggunakan cara validitas beberapa tahap. Hasil penelitian menunjukkan 3 pokok yakni, 1) bentuk diaspora dalam novel Tanah Seberang karya Kurnia Gusti Sawiji berupa perilaku hasil perpaduan dua budaya yakni budaya negara asal dan negara kedua mereka. Perilaku tersebut berupa pandangan hidup, gaya hidup, kenangan masa lalu, alienasi, harapan-harapan, kewarganegaraan, penderitaan, dan keinginan untuk kembali ke tanah air. 2) faktor penyebab menjadi diaspora ialah dilandasi alasan ekonomi atau pekerjaan, hubungan cinta, serta faktor pendidikan, dan 3) peranan diaspora ketika berada di luar negeri ialah mencangkup bidang pendidikan, sosial, dan ekonomi baik membantu sesama diaspora atau berbakti pada negeri.