Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Model Pembelajaran Problem Posing Berbantuan Edmodo untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Siswa pada Materi Fluida Dinamis Ratnawati, Franciska Ayuningsih
DIFFRACTION Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37058/diffraction.v2i1.1665

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk pengembangan model pembelajaran problem posing berbantuan Edmodo pada materi fluida dinamis yang baik dan layak untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa. Peningkatan pemahaman konsep melalui model pembelajaran Problem Posing berbantuan Edmodo serta buku guru dan peserta didik yang digunakan memenuhi kriteria layak, variabel yang mempengaruhi peningkatan pemahaman konsep peserta didik. Desain penelitian adalah Research and Development( RD) model ADDIE, yang terdiri dari 5  tahap pengembangan, yaitu tahapan analysis, design, development, implementation, dan evaluation.Penelitian dilaksanakan di sekolah SMA Negeri 1 Gamping tahun ajaran 2019/2020  dengan sampel peserta didik kelas XI MIPA 1 dan 2. Instrumen yang dipergunakan dalam penelitian ini meliputi silabus, RPP, buku pedoman guru,buku pedoman peserta didik dan lembar penilaian evaluasisoal pemahaman konsep.Hasil penelitian menunjukkan produk model pembelajaran berupa buku guru dan buku peserta didik dengan model pembelajaran problem posing berbantuan Edmodo yang dikembangkan secara keseluruhan memenuhi kategori sangat baik dan dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep peserta didik dibuktikan dengan adanya perbedaan skor posttest antara kelas eksperimen dan kontrol dengan standar gain sebesar 0,50 dan 0,20. Kemampuan pemahaman konsep pada materi fluida dinamis kelas eksperimen secara signifikan lebih tinggi daripada kelas kontrol.