-, Rukoyah -
SD Negeri Ketanggungan 04 Ketanggungan Brebes

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN METODE EKSPERIMEN UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA -, Rukoyah -
Jurnal Inovasi Pembelajaran Karakter Vol 1, No 2 (2016): Edisi Desember 2016
Publisher : Jurnal Inovasi Pembelajaran Karakter

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Motivasi belajar siswa kelas V SDN Ketanggungan 04 ketika mengikuti pembelajaran IPA rendah. Berdasarkan identifikasi masalah diketahui bahwa masalah utama yang menyebabkan motivasi belajar siswa rendah karena metode pembelajaran yang digunakan guru kurang tepat. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPA dengan metode eksperimen. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan secara kolaboratif dengan guru kelas. Desain penelitian ini menggunakan model Kemmis & McTaggart dalam 2 siklus, yang terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian yang berjumlah 25 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa meningkat setelah diberi tindakan melalui metode eksperimen. Awalnya, pada pra tindakan diketahui hanya 32% siswa yang dikategorikan memiliki motivasi tinggi. Pada siklus I meningkat menjadi 48% dan meningkat menjadi 88% pada siklus II.