LIKI, LIEKI BUALIM B1021131050
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH FAKTOR KEUANGAN DAN NON-KEUANGAN DALAM MEMPREDIKSI PERINGKAT OBLIGASI LIKI, LIEKI BUALIM B1021131050
Jurnal Manajemen Update Vol 6, No 2 (2017): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai kemampuan rasio keuangan dan non-keuangan dalam menilai peringkat obligasi agar para investor dapat dengan mudah menetapkan obligasi yang sesuai dengan peringkat yang telah ditetapkan oleh perusahaan pemeringkat. Data yang digunakan adalah data obligasi perusahaan non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) serta dinilai oleh agen pemeringkat PEFINDO pada tahun 2013-2015. Variabel penelitian yang digunakan adalah solvabilitas (LTDE), profitabilitas (ROA), umur obligasi, dan reputasi auditor. Dengan menggunakan analisis regresi logistik, hasil penelitian menunjukkan : (1) Rasio profitabilitas (ROA) berpengaruh positif dan signifikan, (2) Rasio Solvabilitas (LTDE) berpengaruh negatif tidak signifikan, (3) Umur obligasi berpengaruh positif tidak signifikan, (4) Reputasi Auditor berpengaruh negatif signifikan.   Kata Kunci : Peringkat obligasi, Faktor Keungan, Faktor Non-Keuangan, Regresi logit.