Koly, Juan Calfrin
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IDENTIFIKASI ICHNOFOSIL DAN LINGKUNGAN PENGENDAPAN FORMASI KEBO-BUTAK, LINTASAN TEGALREJO, GEDANGSARI, GUNUNG KIDUL, D.I YOGYAKARTA Koly, Juan Calfrin; Arista, Lifta Lauren
Prosiding Seminar Teknologi Kebumian dan Kelautan Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : Prosiding Seminar Teknologi Kebumian dan Kelautan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1204.55 KB)

Abstract

Lokasi penelitian berada di Desa Tegalrejo, Kecamatan Gedangsari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta, pada lintasan Tegalrejo teridentifikasi sebagai Formasi Kebo-Butak, tersusun oleh litologi berupa perselingan batupasir, batulempung dan breksi. Penelitian bertujuan untuk melakukan identifikasi Ichnofosil, serta lingkungan pengendapan berdasarkan karakteristik litologi dan ichnofosil yang ditemukan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa metode primer dengan melakukan observasi di lapangan, serta mengidentifikasi ichnofosil dan interpretasi lingkungan pengendapan menggunakan referensi terkait. Pada lokasi penelitian litologi yang berkembang umumnya bersifat silikaan dengan struktur sedimen berupa graded bedding, parallel lamination dan wavy lamination. Ditemukan Ichnofosil yang teridentifikasi sebagai Ophiomorpha dan Planolites, lingkungan pengendapan berdasarkan karakteristik litologi dan ichnofosil yaitu Submarine fan pada bagian smooth to channelled-channelled portion of suprafan lobes.