Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Pemanfaatan Audio Visual Aids sebagai Media Pembelajaran Bahasa Inggris yang Interaktif bagi Siswa-Siswi Kelas 4 di SDN 6 Salatiga Triskanto, Natania Edeline; Kisnanto, Yustina Priska; Yuliana Marshaluneta; Axel Willy Kansil; Shevanya Natalie
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 8 No. 2 (2024): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v8i2.7336

Abstract

Memfasilitasi pembelajaran Bahasa Inggris peserta didik tingkat SD dengan media ajar yang interaktif dan menarik di Indonesia secara umum terkendala oleh keterbatasan kondisi sekolah dan guru. Untuk mengatasi kendala tersebut, SDN 06 Salatiga berkolaborasi dengan tim dosen dan mahasiswa dari Prodi PBI UKSW melalui program “Audio Visual Learning Aids for English Teaching in SDN 06 Salatiga.” Dengan menggunakan metode analisa kebutuhan, program pengabdian ini bertujuan untuk membantu memperlengkapi guru Bahasa Inggris di SDN 06 Salatiga dengan media ajar yang interaktif dan menarik bagi anak-anak, serta mendukung kegiatan pembelajaran Bahasa Inggris agar lebih efektif dan menyenangkan di konteks sekolah tersebut. Program pengabdian ini terdiri dari tahap persiapan, wawancara, analisa data, perancangan dan pembuatan media ajar, serta evaluasi. Hasil dari program ini berupa pengembangan alat bantu visual interaktif dan materi audio-visual yang disesuaikan dengan kebutuhan dan gaya belajar siswa di konteks SDN 06 Salatiga. Evaluasi program menunjukkan bahwa alat peraga tersebut diterima dengan baik oleh guru dan siswa, serta memiliki potensi untuk meningkatkan motivasi dan minat siswa dalam belajar bahasa Inggris. Program ini menekankan pentingnya pengabdian masyarakat dalam bidang pendidikan dan menyoroti potensi universitas untuk berkontribusi pada peningkatan pembelajaran bahasa di sekolah-sekolah Indonesia.
Upaya Peningkatan Minat Belajar Bahasa Inggris Siswa-Siswi SDN 06 Salatiga dengan Penggunaan ‘Hands-On’ dan ‘Hands-Off’ Visual Aids Kisnanto, Yustina Priska; Hadiyanto, Anita Kurniawati
Jurnal ABDINUS : Jurnal Pengabdian Nusantara Vol 8 No 3 (2024): Volume 8 Nomor 3 Tahun 2024
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/ja.v8i3.23477

Abstract

English learning at the elementary school level in Indonesia is generally constrained by the limited number of qualified English teachers and the formal learning context in the classroom (not natural). This causes the implementation of this subject to tend to rely on printed books with monotonous delivery. To overcome these obstacles, SDN 06 Salatiga in collaboration with UKSW PBI held a program to teach English using visual aids at the school. This program is divided into preparation, implementation, and evaluation stages, which last for 14 weeks. The implementing team consists of four lecturers, who act as mentors, and 16 students, who act as English class teachers/facilitators for grades 1 and 4 of elementary school. The results of this program are that English learning is better facilitated with the use of various hands-on and hands-off visual aids. In addition, the students' responses to this program are very positive because learning becomes more enjoyable and easier to understand, so that their interest in learning English also increases.
Pengenalan Extensive Reading Sebagai Upaya Peningkatan Literasi Baca Tulis Bahasa Inggris Kepada Guru-Guru Bahasa Inggris di Waikabubak, Sumba Barat Setiamunadi, Antonina Anggraini; Kisnanto, Yustina Priska; Mali, Yustinus Calvin Gai
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 8 No. 3 (2024): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v8i3.7601

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk memperkenalkan praktik baik membaca ekstensif kepada para guru bahasa Inggris tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebagai upaya untuk meningkatkan literasi membaca dan menulis Bahasa Inggris para siswa di sekolah tempat mereka mengajar di kabupaten Sumba Barat. Kegiatan PkM ini dilaksanakan dalam bentuk pelatihan secara hibrida (tatap muka dan daring) bagi 40 guru bahasa Inggris SMP di Kabupaten Sumba Barat. Ketiga penulis artikel ini menjadi pembicara dalam tiga sesi pelatihan yang berbeda yaitu: pengimplementasian prinsip-prinsip membaca ekstensif ke dalam praktik-praktik pembelajaran dan pengajaran di kelas berdasarkan pengalaman para dosen dan mahasiswa adalah dua (2) sesi yang dibawakan oleh penulis pertama dan kedua, dan satu (1) sesi tentang penggunaan berbagai teknologi untuk mendukung proses pembuatan luaran hasil membaca ekstensif yang disampaikan oleh penulis ketiga. Setiap sesi diakhiri dengan diskusi dan sesi tanya jawab dengan para peserta. Secara keseluruhan, kegiatan PkM ini mendapat respon positif dari peserta pelatihan berupa rencana tindak lanjut dari mereka untuk mengimplementasikan kegiatan membaca ekstensif di sekolah tempat mereka mengajar. Kata Kunci: Membaca Ekstensif, Literasi, Membaca dan Menulis, Guru
Perancangan Pembelajaran Bahasa Inggris Online Yang Efektif Untuk Mengembangkan Kemampuan Pedagogis Guru Ragawanti, Debora Tri; Kisnanto, Yustina Priska
Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI Vol. 6 No. 2 (2022): Pengabdian Untuk Mu negeRI
Publisher : LPPM UMRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37859/jpumri.v6i2.3794

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memfasilitasi para peserta guru dalam meningkatkan kemampuan pedagogis mereka untuk merancang pembelajaran Bahasa Inggris online yang efektif dan menarik. Peserta kegiatan ini adalah 25 guru bidang studi Bahasa Inggris di SD-SMP-SMA Terpadu Pahoa, Tangerang, Indonesia. Program ini terdiri dari empat fase, meliputi: analisis kebutuhan, perancangan materi pelatihan, lokakarya dan coaching clinic, dan evaluasi. Fase analisis kebutuhan dilakukan melalui interview dan survei; hasil analisis ini digunakan untuk merancang materi lokakarya dan coaching clinic di fase kedua. Pada fase ketiga, sesi lokakarya dan coaching clinic dilakukan secara daring menggunakan Google Meet; pada saat sesi diskusi kelompok, peserta dibagi ke dalam breakout rooms. Evaluasi melalui diskusi yang reflektif dengan penyelenggara program dilaksanakan pada fase keempat. Sebagai kesimpulan, program ini dapat menjawab kebutuhan para peserta guru dalam merancang pembelajaran Bahasa Inggris daring yang sesuai dengan tujuan pembelajaran, koheren, dan menarik. Selain itu, melalui program ini para peserta guru dapat merancang pembelajaran Bahasa Inggris daring berdasarkan prinsip pembelajaran efektif dan learning engagement dengan lebih baik. Dengan berdasarkan analisis kebutuhan guru, program pelatihan profesi guru semacam ini dapat terlaksana secara lebih efektif.
Upaya Peningkatan Keterampilan Berbicara Menggunakan Bahasa Inggris Siswa-Siswi SMA Kristen Kalam Kudus Sukoharjo dengan Melibatkan Mahasiswa sebagai Speaking Buddies Hadiyanto, Anita Kurniawati; Setiamunadi, Antonina Anggraini; Kisnanto, Yustina Priska
Jurnal ABDINUS : Jurnal Pengabdian Nusantara Vol 7 No 3 (2023): Volume 7 Nomor 3 Tahun 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/ja.v7i3.18640

Abstract

Speaking as one of the productive skills is very important to be mastered by English language learners. However, teaching English in the context of English as a Foreign Language (EFL) has several challenges. Besides limited exposure to the language, another biggest challenge is that there are very few opportunities available for students to practice speaking in English. For this reason, SMA Kristen Kalam Kudus Sukoharjo held an extracurricular activity which is called as English Conversation Club (ECC) activity in collaboration with the English Language Education Program of Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga by involving eight of the lecturers as instructors and nine students. This activity which aims to improve students' English skills used peer tutoring as its method. This activity was carried out as many as 8 online meetings through Zoom. The results of observations done by the instructors on the role of speaking buddies during the 8 meetings showed that the problems that were often faced by students when practicing speaking in English could be solved through the involvement of speaking buddies. In this activity, the speaking buddies play several roles in various activity sessions, such as organizers, resources, language controllers, and prompters.