Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Analisis Potensi Sumber Daya Manusia Untuk Mendukung Pengembangan Wisata Di Desa Cogreg Kecamatan Parung Kabupaten Bogor wulandari yulylestari; Subur, Rahmat
JIMF (Jurnal Ilmiah Manajemen Forkamma) Vol. 8 No. 1 (2024): JIMF (Jurnal Ilmiah Manajemen Forkamma)
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/frkm.v8i1.44605

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah potensi Sumber Daya Manusia untuk mendukung pengembangan wisata di Desa Cogreg dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Teknik analisa data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Informan utama dalam penelitian ini yaitu penduduk asli desa Cogreg sebanyak 5 orang informan, serta 3 orang dari kantor pemerintahan desa Cogreg sebagai FGD yang terdiri dari Kepala Desa, Sekretaris Desa dan Kepala Seksie Pemerintahan Desa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dengan analisis SWOT dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan Forum Group Discussion (FGD). Hasil dan pembahasan penelitian ini menunjukan Potensi Sumber Daya Manusia di Desa Cogreg cukup berpotensi untuk mendukung mengembangkan wisata yang ada di Desa Cogreg dengan menjadi bagian dari pengelolaan dan pemeliharaan tempat wisata yang ada di Desa Cogreg. Namun karena memang ada nya kendala yang diluar kendali Manusia seperti kondisi cuaca, iklim, dan bencana alam membuat Sumber Daya Manusia di Desa Cogreg tidak dapat di maksimalkan.
Analisis Potensi Dan Tantangan Pelaku Usaha Budidaya Ikan Lele Dumbo Didesa Cogreg Kecamatan Parung Kabupaten Bogor Subur, Rahmat; Supardiono, Dedik; Astuti, Widia
JURNAL SeMaRaK Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Semarak
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/smk.v6i2.32277

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui aspek apa saja yang menjadi potensi pendukungdan aspek tantangan bagi pelaku usaha budidaya ikan lele dumbo di Desa Cogreg KecamatanParung Kabupaten Bogor. Dalam Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptifkualitatif, Analisa SWOT dan Forum Grup Discussion (FGD) perwakilan masyarakat di DesaCogreg Kecamatan Parung Kabupaten Bogor. Kondisi sosial ekonomi penduduk di wilayahDesa Cogreg akan mengalami perubahan seiring dengan semakin bergesernya wilayahpemukiman di sekitar Jabodetabek, sebagai daerah penyangga ibukota Jakarta. Perubahantersebut dapat menggeser aktivitas usaha budidaya lele dikarenakan adanya alih fungsi lahandari kolam budidaya ikan lele dan lahan lainnya menjadi daerah pemukiman atau perumahan,yang di bangun oleh Developer atau pribadi/perorangan. Konsekuensi dari hal ini adalahsemakin berkurangnya lahan budidaya ikan lele di wilayah desa cogreg sehingga akanmerubah potensi ekonomi sebagai penyuplai ikan lele ke Jabodetabek dan sekitarnya sertahilangnya kesempatan lapangan kerja bagi mereka yang selama bekerja pada budidaya lelemenjadi bidang usaha lain dimana belum tentu dapat terserap seluruhnya. Dengan demikianjika hal ini terjadi maka para pemangku kebijakan minimal di tingkat Pemerintah KabupatenBogor harus mencari solusi untuk mendapatkan pengganti wilayah produsen ikan lele sertamenyiapkan bidang pekerjaan lain bagi angkatan kerja yang tidak dapat bekerja lagi dalamusaha budidaya ikan lele. Berdasarkan data dalam penelitian ini tidak kurang dari 60 ton perhari ikan lele hidup dikirim oleh pelaku usaha budidaya di wilayah desa Cogreg ke wilayahjabodetabek dan Banten dengan potensi ekonomi wilayah Desa Cogreg tidak kurang senilai 24M.
Analisis Potensi Kinerja Petani Dalam Upaya Menunjang Perekonomian Di Desa Cogreg Kecamatan Parung Kabupaten Bogor Grandiarto, Yohanes Carlo; Subur, Rahmat
Jurnal Disrupsi Bisnis Vol. 7 No. 6 (2024): Jurnal Disrupsi Bisnis
Publisher : Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/drb.v7i6.45017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi kinerja petani dalam upaya menunjang perekonomian di desa. Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa aspek kekuatan dan peluang yang dapat dimanfaatkan serta kelemahan dan ancaman yang harus dihadapi. Hasilnya menunjukkan bahwa desa Cogreg memiliki sumber daya manusia yang cukup besar. Akan tetapi kurangnya kesadaran dan pengembangan dalam bidang pertanian dalam ternak yang menimbulkan beberapa masalah. Dalam penelitian ini didapatkan beberapa strategi yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah yang dihadapi yaitu Strategi Strenght - Opportunities (SO) dimana budidaya dilakukan dengan usaha memperhatikan kualitas bibit dan pakan yang cukup sehingga FCR (Feed Convertion Rasio) ukuran rasio pakan sesuai dengan kebutuhan, meningkatkan penjualan secara langsung dari lapak ke penjual, konsumen, pasar tradisional dan supermarket, stok makanan cukup dan alternatif olahan ikan lele. Strategi Weakness - Opportunities (WO) yaitu penjualan dilakukan dengan keseimbangan permintaan yang stabil melalui kerjasama terpercaya terhadap pedagang, adanya inovasi pengganti pakan, perbaikan pengolahan sistem lahan dan memperkuat permodalan. Memahami faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja petani seperti akses terhadap teknologi, pelatihan dan pemasaran sehingga para petani dapat mengidentifikasi langkah langkah strategi yang perlu diambil untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik. Dengan kinerja petani yang baik maka akan berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi dan sosial. Keywords: Analisis SWOT; Kinerja Petani; Pengembangan dan Inovasi Pemerintahan Desa; FGD Forum Grup Discussion.