Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Korelasi Dalam Menentukan Hubungan Antara Karakteristik Fisik Dan Aksesibilitas Properti Dengan Harga Properti: Studi Pada Properti Residensial Kota Yogyakarta Al Gibran, Rafli; Chintya, Vita; Ramadhani Putri, Ghina; Setyawan, Rendi
Jurnal Manajemen Aset dan Penilaian Vol. 5 No. 1 (2025)
Publisher : Lembaga Riset dan Pengembangan MAPPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56960/jmap.v5i1.93

Abstract

Penelitian bertujuan menganalisis faktor independen berikut: luas tanah, luas bangunan, jumlah kamar tidur, jumlah kamar mandi, lebar jalan depan, dan jarak stasiun kaitannya dengan korelasinya terhadap variabel dependen yaitu harga properti. Data mengacu pada data primer, dengan analisis kuantitatif berdasarkan survei yang dilakukan pada tanggal 3 Oktober 2023 hingga 22 Oktober 2023 dengan target penghuni residensial Kota Yogyakarta. Metode dilakukan untuk mengumpulkan data primer dan observasi sampel dalam menentukan data sekunder. Variabel dalam penelitian meliputi Harga Properti sebagai variabel dependen (Y), serta Karakteristik dan Aksesibilitas dari Properti seperti, Luas Tanah, Luas Bangunan, Jumlah Kamar Tidur, Jumlah Kamar Mandi, Lebar Jalan Depan, dan Jarak Stasiun yang digunakan sebagai variabel independen (X). Alat analisis yang digunakan adalah korelasi pearson. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam menguji korelasi berdasarkan variabel independen yang diuji di Kota Yogyakarta dengan harga properti sebagai variabel dependen, ada banyak cara yang dapat digunakan, namun semua data menunjukkan hasil yang hampir sama, dimana ada beberapa faktor yang signifikan dalam korelasinya terhadap harga properti di Kota Yogyakarta seperti luas tanah dan luas bangunan, jumlah kamar mandi, jumlah kamar tidur, dengan korelasi sedang yaitu lebar jalan depan, dan yang tidak berkorelasi yaitu jarak ke stasiun tugu.
Aplikasi Sistem Otomasi Vacuum Frying Pada Alat Penggoreng Keripik Serbaguna Setyawan, Rendi; Istiqlaliyah, Hesti
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 5 No. 2 (2021): Prosiding Seminar Nasional Inovasi Teknologi Tahun 2021
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v5i2.1008

Abstract

Penggorengan merupakan proses penguapan air yang terdapat pada bahan baku dengan mendidihkan media penguap seperti minyak goreng. Selama ini alat yang dipakai untuk menggoreng keripik yang dirasa paling efektif adalah sistem penggorengan hampa (vakum). Mesin penggorengan hampa yang banyak ditemui di pasaran kebanyakan adalah penggoreng vakum yang manual. Artinya pengaturan yang terdapat pada penggoreng belum terotomatisasi. Hal ini mengakibatakan proses produksi kurang efektif dan efisien. Dari kendala tersebut maka dibutuhkan suatu alat penggoreng dengan sistem vakum yang terotomatisasi. Alat ini memanfaatkan rangkaian perangkat elektronik seperti thermostat digital yang diletakkan pada box panel serta sensor suhu didalam tabung minyak untuk mengetahui dan mengatur suhu minyak goreng, solenoid valve untuk buka tutup pada pipa-pipa saluran minyak dan gas, dan timer control relay pada box panel untuk mengatur waktu yang dibutuhkan selama proses penggorengan keripik. Selan itu juga dilengkapi dengan kontaktor untuk menyambungkan dan memutuskan arus listrik pada komponen yang ada di rangkaian sistem otomasi.