Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN SIKAP POSITIF MAHASISWA AKUNTANSI MELALUIPEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH Baiq Fitri Arianti
Edudikara: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 2 No. 4 (2017): December
Publisher : IPTPI Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/edudikara.v2i4.62

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan langkah-langkah model pembelajaran berbasis masalahyang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan sikap positif mahasiswa akuntansi offering FF Universitas Negeri Malang. Hasil penelitian pada mahasiswa di offering FF Universitas Negeri Malang pada tahun ajaran 2011/2012 menunjukkan bahwa ketercapaian dosen dan ketercapaian aktivitas mahasiswa dalam menerapkan model pembelajaran berbasis masalah pada setiap siklus yaitu ketercapaian dosen dan ketercapaian aktivitas mahasiswa pada siklus 1, 2 dan 3. sedangkan peningkatan persentase observasi kempampuan berpikir kritis dan sikap positif mahasiswa pada saat pembelajaran pengantar akuntansi II berlangsung dapat dilihat pada analisis hasil penskoran persentase kemampuan berpikir kritis mahasiswa dapat ditunjukkan oleh persentase seluruh aspek kemampuan berpikir kritis tiap tindakan siklus.Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) dalam pembelajaran pengantar akuntansi II pada mahasiswa akuntansi offering FF Universitas Negeri Malang menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis dan sikap positif mahasiswa terhadap pembelajaran pengantar akuntansi II mengalami peningkatan.
ANALISIS PENGARUH VOLUNTARY DISCLOUSURE DAN KINERJA LINGKUNGAN TERHADAP RETURN SAHAM DENGAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE SEBAGAI PEMODERASI Baiq Fitri Arianti
JIM UPB (Jurnal Ilmiah Manajemen Universitas Putera Batam) Vol 8 No 1 (2019): JIM UPB Volume 8 No.1 2019
Publisher : Universitas Putera Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (701.414 KB) | DOI: 10.33884/jimupb.v8i1.1483

Abstract

Pokok permasalahan pada penelitian ini karena adanya pembentukan komite audit dalam mekanisme good corporate governance yang memiliki latar belakang pendidikan di bidang akuntansi atau keuangan belum memiliki kesadaran pentingnya menjalankan peran pengawasan dan pengendalian pengelolaan aktivitas lingkungan, sehingga komite audit belum mencapai keberhasilan untuk meningkatkan kinerja lingkungan perusahaan dan dampaknya belum dapat menghasilkan sinyal positif terhadap harga pasar yang bertujuan meningkatkan return saham yang maksimal dalam pengungkapan informasi didalam laporan tahunan. Penelitian ini betujuan untuk menganalisis pengaruh voluntary disclosure dan kinerja lingkungan terhadap return saham dengan good corporate governance sebagai pemoderasi. Objek penelitian ini dilakukan di perusahaan jasa sektor property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013 – 2018. Metode sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling sehingga menghasilkan sampel sebanyak 18 perusahaan. Metode analisis statistik dilakukan dengan menggunakan uji Moderated Regression Analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa voluntary disclosure berpengaruh signifikan terhadap return saham, kinerja lingkungan tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham, good corporate governance dapat memperkuat pengaruh voluntary disclosure signifikan terhadap return saham dan good corporate governance memperlemah pengaruh kinerja lingkungan terhadap return saham. Sedangkan secara simultan, menunjukkan bahwa adanya pengaruh voluntary disclosure, kinerja lingkungan, good corporate governance memoderasi voluntary disclosure dan good corporate governance memoderasi kinerja lingkungan terhadap return saham.