Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ETH MELALUI PEMBELAJARAN DARING TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA Gayatri, Sri Amertha; Suryawan, Putu Pasek; Sugiarta, I Made
Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha Vol 11, No 2 (2020): Jurnal Pendidikan Matematika Undiksha
Publisher : Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpm.v11i2.26226

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe ETH (Everyone is A Teacher Here) terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian Post Test Only Control Group. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X IPA di SMAN 3 Singaraja dimana pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling sehingga diperoleh dua kelas sebagai sampel penelitian yaitu kelas X IPA 1 dan X IPA 2. Data dikumpulkan melalui tes kemampuan komunikasi matematis dalam bentuk tes uraian (essay) dan selanjutnya dianalisis menggunakan uji-t satu ekor dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai  thit=3,610 >ttabel  =1,995. Dengan demikian H0>  ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa kemampuan komunikasi matematis siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe ETH melalui pembelajaran daring lebih tinggi kemampuan komunikasi matematis siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional.Kata kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Tipe ETH, Kemampuan Komunikasi Matematis
PEMBINAAN OLIMPIADE MATEMATIKA BAGI SISWA DAN GURU SD DI DESA SAMBANGAN Gita, I Nyoman; Suryawan, Putu Pasek; Artawan, I Gusti Nyoman Yudi
International Journal of Community Service Learning Vol. 1 No. 1 (2017): May 2017
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (88.5 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v1i1.11905

Abstract

Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa dan guru SD No.3 Sambangan dalam menyelesaikan soal-soal olimpiade matematika SD. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dengan metode berbentuk pelatihan yang dapat mengembangkan daya nalar tingkat tinggi melalui pengerjaan soal-soal olimpiade matematika. Yang terlibat sebagai subyek sasaran dalam kegiatan ini adalah siswa dan guru SD No.3 Sambangan sebanyak 30 orang. Dari kegiatan yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut. (1) Seluruh siswa terlihat sangat antusias dalam mengikuti pembinaan. Hal ini dapat dilihat dari keaktivan siswa mengerjakan soal dalam kelompoknya dan semangat siswa untuk menuliskan hasil diskusinya di papan tulis. Demikian juga jika jawaban temannya salah siswa yang lain sangat antusias memberikan masukan. (2) Siswa dapat menyelesaikan soal setelah mendapat pertanyaan pancingan.