Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan minat dan aktivitas belajar siswa materi ragam hias flora dan fauna melalui model pembelajaran kooperatif Make a Match pada siswa kelas VII-B SMP Negeri 4 Madiun Tahun Pelajaran 2018/2019. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah peningkatan minat dan aktivitas belajar siswa materi ragam hias flora dan fauna melalui model pembelajaran kooperatif Make a Match pada siswa kelas VII-B SMP Negeri 4 Madiun tahun pelajaran 2018/2019. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Langkah PTK ini meliputi 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VII-B SMP Negeri 4 Madiun yang berjumlah 29 siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif Make a Match. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, tes dan angket. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian yang diperoleh adalah: pada siklus I, minat belajar siswa mendapat skor rata-rata 39,60% dengan kategori rendah. Pada siklus II terjadi peningkatan, minat belajar siswa mendapat skor rata-rata 60,08% dengan kategori tinggi. Pada siklus I, rata-rata skor aktivitas belajar siswa mendapat skor rata-rata 53,45 dengan kategori sedang. Pada siklus II terjadi peningkatan, rata-rata skor aktivitas belajar siswa mendapat skor rata-rata 71,76 dengan kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif Make a Match telah terbukti dapat meningkatkan minat dan aktivitas belajar siswa pada siswa kelas VII-B SMP Negeri 4 Madiun tahun pelajaran 2018/2019