Zahra, Azmi Safrina
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Model Treffinger Berbasis Socio Scientific Issues terhadap Critical Thinking Skills Zahra, Azmi Safrina; Fatkhurrohman, M Aji; Arfiani, Yuni
PSEJ (Pancasakti Science Education Journal) Vol. 6 No. 1 (2021)
Publisher : Program Studi Pendidikan IPA, FKIP Universitas Pancasakti (UPS) Tegal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.299 KB) | DOI: 10.24905/psej.v6i1.110

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Treffinger berbasis Socio Scientific Issues terhadap kemampuan berpikir kritis dan mengetahui perbandingan efektivitas model Treffinger berbasis Socio Scientific Issues dan model Treffinger dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Jenis metode penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian pretest-posttest control group. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VII semester 2 MTs Negeri 3 Tegal tahun pelajaran 2018/2019. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian ini terdiri dari dua kelas VII A sebagai kelas kontrol dan kelas VII B sebagai kelas eksperimen. Data dianalisis menggunakan uji regresi linier sederhana untuk mengetahui pengaruh model Treffinger berbasis Socio Scientific Issues terhadap kemampuan berpikir kritis dan uji N-Gain untuk mengetahui perbandingan efektivitas model Treffinger berbasis Socio Scientific Issues dan model Treffinger dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model Treffinger berbasis Socio Scientific Issues berpengaruh signifikan terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis sebesar 55,6%. Selain itu, hasil perbandingan efektivitas menunjukkan bahwa penggunaan model Treffinger berbasis Socio Scientific Issues lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis dibandingkan dengan menggunakan model Treffinger.