Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

SISTEM SECURITY JARINGAN ETHERNET PADA PROTOTYPE STASIUN KERETA API YANG TERINTEGRASI DENGAN INTERLOCKING Pratama, Bahar Budi; Istiantara, Dedik Tri; Gunari, Bambang; Arifianto , Teguh
Jurnal Mnemonic Vol 3 No 2 (2020): Mnemonic Vol. 3 No. 2
Publisher : Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/mnemonic.v3i2.2819

Abstract

Pada saat ini, pembangunan berkembang lebih cepat khususnya pada bidang transportasi salah satunya perkeretaapian. Salah satu sektor yang penting dalam pelayanan kereta api adalah sistem persinyalan kereta api. Sistem ini mengatur lalu lintas perjalanan kereta api yang berfungsi untuk memastikan kelancaran perjalanan kereta api dan menghindari terjadinya kecelakaan. Saat ini kebanyakan meja pelayanan yang digunakan adalah meja pelayanan jenis Local Control Panel. Namun saat ini sudah ada meja pelayanan berbasis komputer yang umum disebut dengan meja pelayanan jenis visual display unit (VDU). Teknologi saat ini telah berkembang cukup pesat dan banyak ditemukan alat-alat inovasi terbaru sehingga tidak menutup kemungkinan bahwa nanti akan ada pihak yang akan menyalahgunakan hal tersebut. Untuk menangani hal tersebut dibutuhkan pengamanan sistem dari VDU tersebut baik dari data base dan keamanan jaringan yang dipakai. Maka dilakukanlah pembuatan sistem security pada VDU yang dapat membantu mengamankan komunkasi VDU yang di implementasikan pada prototype interlocking base compute. Sistem ini dibuat menggunakan metode whitelist, menambahkan ip pada tiap tiap ethernet shield dengan menggunakan telnet dimana ethernet shield sebagai client dan data base sebagai server untuk keamanan tambahan ditambahkanya (secure hash algorithm) SHA 256 pada password untuk tambahan pengamanan komunikasi. Dari hasil pengujian terhadap program yang sudah dibuat, dapat diambil kesimpulan bahwa sistem security jaringan ethernet ini dapat membantu mengamankan jaringan komunikasi. Sistem ini hanya dapat digunakan pada prototype interlocking base computer.
RANCANG BANGUN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH) POLITEKNIK PERKERETAAPIAN INDONESIA MADIUN Akhwan, Akhwan; Gunari, Bambang; Sunardi, Sunardi; Wirawan, Willy Artha
Eksergi Vol. 17 No. 1 (2021): JANUARI 2021
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (594.748 KB) | DOI: 10.32497/eksergi.v17i1.2168

Abstract

Rancang bangun pembangkit listrik tenaga mikro hidro (PLTMH) adalah rancangan pembangkit listrik dengan memanfaatkan tenaga air yang bersumber dari saluran tandon air yang berada di Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun, Jawa Timur. Pada penelitian ini bertujuan untuk membuat rancang bangun sederhana pembangkit mikro hidro yang dilengkapi dengan alternative antara tenaga air (mikrohidro) dan tenaga panas dari matahari (panel surya). Metode penelitian ini menggunakan rancang bangun dengan membuat prototype alat, kemudian dilakukan beberapa parameter penggunaan turbin dan panel surya. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh debit air yang tersedia di lokasi sebesar 14 liter/menit. Kemudian dari hasil pengukuran daya pembangkit diketahui bahwa, pembangkit listrik tenaga mikro hidro generator 12 Volt dapat menghasilkan tegangan sebesar 13.18 Volt dengan arus rata-rata sebesar 102.2 mA. Pembangkit listrik tenaga mikro hidro pada generator 80 Volt dapat menghasilkan tegangan 17.27 Volt dengan arus rata-rata 129 mA. Sedangkan alternatif cadangan pembangkit listrik menggunakan panel surya dapat menghasilkan arus sebesar 20.406 Volt dan arus 0.736 A