Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : JKM-Bid: Jurnal Kesehatan Masyarakat kebidanan

GAMBARAN FAKTOR PREDISPOSISI KEJADIAN PRE-EKLAMPSIA PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PENANA’E KOTA BIMA TAHUN 2024 Fau Lestari; Tri Yubiah; Putri Yayu
JKM-Bid: JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT KEBIDANAN (The Journal of Public Health Midwifery) Vol. 11 No. 1 (2024): Desember 2024
Publisher : Akademi Kebidanan Harapan Bunda Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71369/aj9r4y32

Abstract

Perkembangan kesehatan di Indonesia saat ini masih ditandai dengan kerentanan kesehatan ibu dan anak, terutama dimana angka kematian ibu dan anak masih tinggi. Salah satu penyebab utama kematian ibu adalah preeklamsia. Angka kejadian Hipertensi yang diperoleh dari Puskesmas Penana’e Kota Bima Pada Tahun 2021 adalah sebanyak 31 kasus, pada Tahun 2022 sebanyak 29 kasus, pada tahun 2023 sebanyak 45 kasus. Tujuan peneliyian ini untuk mengetahui Gambaran Faktor Predisposisi Kejadian Pre-Eklampsia Pada Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Penana’e Kota Bima, 2024. Disain penelitian ini menggunakan metode penelitian cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah semua ibu yang mengalami kejadian pre-eklampsia di wilayah kerja Puskesmas Penana’e Kota Bima yaitu 125 orang dari bulan Januari-Desember Tahun 2023. Pengambilan sampel menggunakan tehnik Total sampling yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel sebanyak 125 orang. Berdasarkan umur responden yang terbanyak adalah beresiko (≤20 atau ≥35 tahun) yaitu sebanyak 84 responden (67,2%). Berdasarkan paritas ibu yang terbanyak adalah Multipara dan Grandemultipara yaitu sebanyak 92 responden (73,6%). Berdasarkan Riwayat Hipertensi yang terbanyak adalah Riwayat Hipertensi yaitu sebanyak 125 responden (100%).
HUBUNGAN ANEMIA DENGAN KEJADIAN PENDARAHAN POSTPARTUM DI RSUD BIMA TAHUN 2024 Linda yulianti; Tri Yubiah; Muhd. Firmansyah
JKM-Bid: JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT KEBIDANAN (The Journal of Public Health Midwifery) Vol. 11 No. 1 (2024): Desember 2024
Publisher : Akademi Kebidanan Harapan Bunda Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71369/3xkc4j81

Abstract

Anemia atau yang dikenal oleh masyarakat Indonesia dengan istilah kurang darah merupakan masalah kesehatan yang ditandai dengan penurunan kadar  hemoglobin dari batas normal. Angka Kematian Ibu di Indonesia masih tinggi dibandingkan dengan Negara ASEAN lainnya. Angka Kematia Ibu di negara-negara Asean sudah menempati posisi 40-60 per 100.000 kelahiran hidup. Sedangkan di Indonesia masih menempati posisi 305 per 100.000 kelahiran hidup (Survei Penduduk Antar Sensus 2020).  Untuk menganalisis hubungan Anemia dengan kejadian pendarahan postpartum di RSUD Bima tahun 2024. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Kuantitatif, rancangan penelitian deskriptif korelasional dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi pada penelitian ini adalah Ibu Postpartum di RSUD Bima tahun 2024 berjumlah 724 orang. Pengambilan sampel 88 ibu Postpartum menggunakan teknik purposive sampling, analisis bivariat menggunakan uji chi-square, dengan menggunakan p value < 0,05. Menunjukkan bahwa responden yang anemia sebanyak 66 responden (75%),  tidak anemia sebanyak 22 responden (25%), pendarahan sebanyak 68 responden (77.3%) dan tidak pendarahan sebanyak 20 responden (22.7%)  RSUD Bima tahun 2024. Berdasarkan Hasil analisa data dengan menggunakan uji Chi-squer diperoleh p value = 0,008 berarti lebih kecil dari α = 0,05 dengan demikian Ha diterima. Dalam hal ini dikatakan bahwa ada hubungan anemia dengan kejadian pendarahan postpartum di RSUD Bima tahun 2024.
GAMBARAN FAKTOR PENYEBAB TERJADINYA RUPTUR PERINEUM PADA IBU BERSALIN NORMAL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MPUNDA KOTA BIMA TAHUN 2024 Yulianti; Tri Yubiah; Eti Noviatul Hikmah
JKM-Bid: JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT KEBIDANAN (The Journal of Public Health Midwifery) Vol. 11 No. 02 (2025): Juni 2025
Publisher : Akademi Kebidanan Harapan Bunda Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71369/ja6k4m29

Abstract

Trauma perineum adalah luka pada perineum yang sering terjadi saat proses persalinan. Hal ini karena desakan kepala atau bagian tubuh janin secara tiba-tiba, sehingga kulit dan jaringan perineum robek. Berdasarkan data Puskesmas Mpunda jumlah ibu bersalin pada tahun 2021 yaitu 734 orang (95,57%) dengan kejadian rupture perineum 221 orang, pada tahun 2022 yaitu 768 orang (99,48%) dengan kejadian rupture perineum 232 orang, pada tahun 2023 yaitu 673 orang (86,62%) dengan kejadian rupture perineum 211 orang, mlah ibu bersalin yaitu 267 dengan kejadian rupture perineum 79 orang. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui Gambaran Faktor Penyebab Terjadinya Ruptur Perineum Pada Ibu Bersalin Normal di Wilayah Kerja Puskesmas Mpunda Kota Bima Tahun 2024. Jenis Desain penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Populasi pada penelitian ini adalah semua Ibu Bersalin Normal di Wilayah Kerja Puskesmas Mpunda Kota Bima Periode Januari-Juli Tahun 2024 berjumlah yaitu 79 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik Total sampling yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel sebanyak 79 orang. Berdasarkan umur ibu yang terbanyak adalah tidak beresiko yaitu sebanyak 64 responden (81%). Berdasarkan paritas ibu yang terbanyak adalah primipara yaitu sebanyak 79 responden (100%). Berdasarkan berat lahir bayi yang terbanyak adalah 2500-4000 gr yaitu sebanyak 79 responden (100%).