This Author published in this journals
All Journal Jurnal Simetris
Deltania, Deva Okky
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Prakiraan Kebutuhan Energi Listrik Wilayah Provinsi Jawa Tengah Menggunakan Metode Backpropagation Neural Network dan Metode Ekstrapolasi Linier Deltania, Deva Okky; Primadiyono, Yohanes
Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer Vol 14, No 2 (2023): JURNAL SIMETRIS VOLUME 14 NO 2 TAHUN 2023
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/simet.v14i2.9487

Abstract

Kebutuhan energi listrik mengalami peningkatan seiring dengan berjalannya waktu. Faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan tersebut, diantaranya yaitu laju pertumbuhan penduduk, permintaan kebutuhan listrik dalam berbagai sektor seperti rumah tangga, industri, bisnis, social atau public dan juga kenaikan PDRB suatu wilayah. PLN sebagai perusahaan penyedia listrik harus memikirkan hal tersebut agar terjadi keseimbangan supply dan demand. Salah satu cara yang dapat dilakukan oleh PLN yaitu memprakirakan kebutuhan energi listrik di masa yang akan datang. Metode Backpropagation Neural Network (Jaringan Syaraf Tiruan) dan metode Ekstrapolasi Linier digunakan untuk memprakirakan kebutuhan listrik di wilayah Provinsi Jawa Tengah dari tahun 2022-2027. Hasil dari penelitian ini menunjukkan pada metode Backpropagation Neural Network  arsitektur jaringan terbaik menggunakan model  fungsi pembelajaran LEARNGDM, fungsi pelatihan TRAINGDX dengan 30 neuron yang menghasilkan nilai MAPE atau nilai rata-rata error dengan data aktual PLN terkecil yaitu 8,4%. Sedangkan pada metode Ekstrapolasi Linier prakiraan yang dihasilkan menunjukkan nilai MAPE atau nilai rata-rata error dengan data aktual PLN sebesar 10,7%.