Putri, Frita Ayu Sistyana
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI SISTEM REMUNERASI BADAN LAYANAN UMUM PADA POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA Putri, Frita Ayu Sistyana
TEMA Vol 11, No 1 (2010)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan implementasi sistem remunerasi BLU pada Politeknik Pelayaran Surabaya dengan menggunakan teori implementasi yang dikembangkan oleh Edward III sebagai alat analisisnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan model penelitian studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komunikasi dan sumber daya adalah unsur-unsur yang mendukung dalam pelaksanaan sistem remunerasi BLU Politeknik Pelayaran Surabaya. Komunikasi yang dilakukan Politeknik Pelayaran Surabaya telah diterapkan dengan konsisten dengan memberikan sosialisasi kepada pegawai. Sumber daya yang dimiliki Politeknik Pelayaran Surabaya, baik sumber daya manusia dan sumber daya finansial sangat memadai untuk mendukung pelaksanaan remunerasi,  sedangkan disposisi dan struktur birokrasi adalah unsur-unsur yang perlu mendapatkan evaluasi agar sistem remunerasi BLU pada Politeknik Pelayaran Surabaya dapat diimplementasikan dengan lebih baik. Beberapa permasalahan terkait disposisi adalah adanya beberapa atasan yang memberikan nilai rata-rata kepada pegawai dan subjektif dalam memberikan penilaian, sedangkan permasalahan dalam struktur birokrasi adalah terkait penilian kinerja yang diberikan implementor cenderung lebih tinggi daripada yang seharusnya kepada bawahannya. Kata Kunci: Implementasi, Remunerasi, Teori Implementasi Kebijakan, George Edward III