YUSRIN NASRULIA
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMETAAN PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN EKONOMI MATERI AKUNTANSI KELAS XI IPS DI SMA NEGERI KRIAN, SIDOARJO Yusrin Nasrulia
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 1 No 2 (2013)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media pembelajaran adalah alat bantu yang digunakan sebagai penyalur pesan guna mencapai tujuan pembelajaran. Di SMA Negeri 1 Krian disediakan komputer dan LCD pada tiap kelas, namun dalam kegiatan pembelajaran akuntansi alat bantu tersebut tidak selalu digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui media pembelajaran akuntansi yang digunakan dan mendeskripsikan kelayakan media pembelajaran tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi, wawancara dan angket telaah ahli media. Media pembelajaran akuntansi yang digunakan oleh guru adalah power point. Alasan menggunakan media pembelajaran tersebut karena dengan menggunakan power point, guru dapat membuat media pembelajaran dengan kreatif. Hasil telaah menunjukkan bahwa media pembelajaran yang digunakan oleh guru mata pelajaran ekonomi materi akuntansi kelas XI IPS di SMA Negeri 1 Krian sangat layak. Kata Kunci : Media Pembelajaran, Power Point