This Author published in this journals
All Journal Jurnal SUSI
R. Endry Syahputra
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Kelayakan Pemberian Izin Pangkalan Gas LPG 3 Kg Pada CV. Eka Surya Gasindo Menggunakan Metode Fuzzy Tsukamoto Ahmad Indra Harahap; Selvia Djasmayena; Oktopanda; R. Endry Syahputra
Jurnal SUSI Vol. 2 No. 01 (2021): Edisi September 2021
Publisher : STMIK Citra Mandiri Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemerintah menerapkan kebijakan konversi minyak tanah ke LPG pada tahun 2007. Gas LPG 3Kg disubsidi penuh oleh pemerintah. Agen LPG memiliki suatu turunan sebagai pendistribusi gas LPG secara langsung kepada masyarakat yaitu pangkalan gas LPG 3kg, namun pada saat pendistribusian gas LPG masih dapat ditemukan kecurangan. Disebabkan selama ini tidak ada penyaringan khusus berupa seleksi kelayakan yang dibuat oleh CV. Eka Surya Gasindo untuk setiap pendaftaran pangkalan gas. Penelitian ini bertujuan untuk digunakan dalam pemilihan calon pangkalan yang layak diberikan izin membuka pangkalan gas LPG 3Kg. Logika fuzzy adalah logika yang mampu menangani ketidakjelasan dan ketidakpastian dari berbagai kriteria pemberian izin pangkalan gas yang digunakan. Logika fuzzy yang digunakan adalah sistem inferensi fuzzy Tsukamoto karena menggunakan aplikasi nilai monoton, Output hasil inferensi dari tiap-tiap aturan diberikan secara tegas (crisp) berdasarkan α-predikat (fire strength). Dimana nilai dari hasil rata-rata pembobotan lebih tinggi dari nilai standart yang ditentukan pada nilai fungsi keanggotaan kelayakan maka diperoleh keputusan calon pangkalan yang layak diberikan izin. Hasil dari aplikasi Sistem Pendukung Keputusan menentukan kelayakan pemberian izin pangkalan gas LPG 3Kg dapat mempermudah Perusahaan dalam pengambilan keputusan dan menghasilkan informasi yang cepat dan akurat