Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : INFOMATEK: Jurnal Informatika, Manajemen dan Teknologi

Konsep Sistem Informasi tingkat Rukun Warga di RW06 Kelurahan Pasirluyu, Kecamatan Regol, Kota Bandung Yustiani, Yonik Meilawati; Afiatun, Evi; Hidayat, Hidayat; Saffanah, Nadhirah Nur; Wisudaningrum, Rike
INFOMATEK Vol 25 No 2 (2023): Volume 25 No. 2 Desember 2023
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/infomatek.v25i2.11091

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk mendapatkan konsep sistem informasi tingkat RW (rukun warga) yang dibutuhkan bagi RW06 Kelurahan Pasirluyu, Kecamatan Regol, Kota Bandung yang mudah dikelola. Manfaat sistem informasi ini antara lain untuk memperlihatkan data warga dan lingkungan, terutama kondisi sanitasi yang meliputi air minum, air limbah, sampah dan drainase. Penentuan konsep ini dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan tinjauan pustaka. Konsep yang tersusun yaitu penggunaan website sebagai interface sistem informasi dan pengelolaannya, pengelompokan jenis data berdasarkan Peraturan Walikota no 215 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan RT dan RW. Terdapat 3 peran terkait sistem informasi ini, yaitu admin, peninjau berkepentingan tinggi, dan peninjau berkepentingan rendah dengan akses dan tampilan yang berbeda-beda. Hak akses ini dibatasi untuk peninjau berkepentingan rendah agar keamanan data dan privasi dapat terjaga. Peninjau berkepentingan rendah dapat melihat data dan informasi dalam bentuk grafik kualitatif, sedangkan peninjau berkepentingan tinggi dapat memanfaatkan data dan informasi untuk menetapkan program dan strategi perbaikan sanitasi dengan akses detail posisi dan lokasi sumber data.
Konsep Pendekatan Metode Dinamika Sistem dalam Menentukan Pengaruh Variabel Iklim terhadap Ketersediaan Air di Kota Bandung Afiatun, Evi; Yustiani, Yonik Meilawati; Hasbiah, Astri Widiastuti; Noverando, Refiandy
INFOMATEK Vol 25 No 2 (2023): Volume 25 No. 2 Desember 2023
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/infomatek.v25i2.11205

Abstract

Perubahan iklim dapat mempengaruhi musim hujan dan kering di berbagai wilayah, salah satunya berpengaruh pada perubahan debit di Sungai Cikapundung sebagai salah satu sumber air baku  di Kota Bandung. Berdasarkan kondisi tersebut, maka pemodelan ketersediaan air baku perlu dilakukan. Pemodelan ketersediaan air baku sangat bergantung pada beberapa fenomena, salah satu diantaranya adalah pengaruh iklim. Pemodelan dinamika sistem merupakan pemodelan struktur independensi dengan fokus aspek endogen dari sebuah sistem untuk mendapatkan perilaku dinamis. Tujuan kajian ini adalah menyusun konsep model ketersediaan air menggunakan metode dinamika sistem agar dapat dilakukan prakiraan ketersediaan air di Kota Bandung, serta mengidentifikasi faktor-faktor eksternal yang dapat mempengaruhi model. Konsep pemodelan dinamika sistem dilakukan melalui beberapa tahapan, yaitu identifikasi dan perumusan masalah, konseptualisasi sistem, formulasi model, simulasi model, serta verifikasi dan validasi model. Konsep yang telah dituangkan dalam Causal Loop Diagram (CLD) dikembangkan menjadi model Stock Flow Diagram (SFD) untuk memprediksikan debit air sungai yang disimulasikan menggunakan Powersim Studio 10. Validasi model dilakukan melalui perhitungan Mean Absolute Percentage Error (MAPE).  Faktor yang teridentifikasi dapat berpengaruh sebagai variable input yaitu parameter iklim yang meliputi kelembaban, kecepatan angin, suhu, curah hujan, dan hari hujan.
Analisis SWOT Penentuan Strategi Pengendalian Pemakaian Air Minum di Kota Malang Hasbiah, Astri; Afiatun, Evi; Suherman, Desfira Ari Subekti
INFOMATEK Vol 25 No 2 (2023): Volume 25 No. 2 Desember 2023
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/infomatek.v25i2.11402

Abstract

Pertumbuhan penduduk dan berkembangnya wilayah perkotaan menyebabkan kebutuhan air minum semakin meningkat. Sedangkan pelayanan air minum di sebagian besar wilayah perkotaan belum sepenuhnya terlayani. Untuk mengatasi hal tersebut, Upaya yang lebih banyak dilakukan adalah penambahan sumber air baru. Solusi ini tidak berkelanjutan karena konsumsi air akan terus meningkat dan apabila tidak dikendalikan maka kebutuhan air minum tetap tidak dapat dipenuhi dengan seimbang. Oleh karena itu diperlukan strategi yang dapat dilakukan untuk dapat mengendalikan pemakaian air minum.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengendalian pemakaian air minum di Kota Malang. Metode analisis strategi yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT. Analisis dilakukan dengan mengidentifikasi faktor internal (strength atau kekuatan dan weakness atau kelemahan) dan factor eksternal (opportunity atau peluang dan threat atau ancaman), sehingga dapat diketahui strategi yang paling memungkinkan untuk diterapkan. Hasil analisis kuadran menunjukkan berada di kuadran I. Hal ini menunjukkan adanya peluang yang dapat dimanfaatkan dan kekuatan yang dimiliki lebih banyak daripada kelemahan. Strategi yang dipilih adalah strategi WO (Weakness-Opportunities), yang mencakup langkah-langkah seperti memanfaatkan potensi sumber air baku alternatif yang belum dimanfaatkan, mengoptimalkan kapasitas pelayanan, dan memanfaatkan regulasi dan strategi air minum aman sebagai upaya dalam pengendalian pemakaian air minum. Strategi ini diharapkan dapat menjadi alternatif dalam upaya pengendalian pemakaian air minum secara berkelanjutan.