Lumban Gaol, Romasi
Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Katolik Santo Thomas

Published : 32 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Pengelolaan Keuangan Bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa Hutapaung Kecamatan Pollung Romasi Lumbangaol
DEVOTIONIS Volume 1 Nomor 1 Agustus 2022
Publisher : LPPM Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54367/devotionis.v1i1.2094

Abstract

Secara umum perkembangan UMKM baru terlihat dari sisi jumlahnya saja, khususnya dalam aspek finansial, hanya sedikit UMKM yang mengalami perkembangan dalam hal kinerja keuangannya. Hal ini tak lepas dari ketidaksadaran pelaku UMKM terhadap pentingnya pengelolaan keuangan perusahaan. Pengelolaan keuangan dapat dilakukan melalui akuntansi. Akuntansi akan memberikan beberapa manfaat bagi pelaku UMKM, antara lain: (1) UMKM dapat mengetahui kinerja keuangan perusahaan, (2) UMKM dapat mengetahui, memilah, dan membedakan harta perusahaan dan harta pemilik, (3) UMKM dapat mengetahui posisi dana baik sumber maupun penggunaannya, (4) UMKM dapat membuat anggaran yang tepat, (5) UMKM dapat menghitung pajak, dan (6) UMKM dapat mengetahui aliran uang tunai selama periode tertentu. Pelaku UMKM pada umumnya hanya melakukan pencatatan sederhana berupa pemasukan dan pengeluaran. Bahkan ada yang tidak mencatat sewa tempat sebagai beban usaha, sehingga usaha terlihat menghasilkan laba yang besar karena beban tidak dicatat sebagaimana mestinya. Akibatnya adalah pencatatan tidak menggambarkan kondisi keuangan usaha yang sesungguhnya. Oleh karena itu pengelolaan keuangan menggunakan akuntansi adalah hal yang sangat diperlukan sebagai solusi masalah manajemen keuangan UMKM.
Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring pada Koperasi Simpan Pinjam Credit Union Tunas Mekar Medan Romasi Lumban Gaol
DEVOTIONIS Volume 4 Nomor 1 Agustus 2025
Publisher : LPPM Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kemampuan anggota Koperasi Simpan Pinjam Credit Union Tunas Mekar Medan dalam memanfaatkan peluang usaha rumah tangga melalui pelatihan pembuatan sabun cuci piring. Kelompok mitra kegiatan ini adalah anggota Koperasi Simpan Pinjam Credit Union Tunas Mekar Medan. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat menambah keterampilan praktis yang dapat digunakan untuk memulai usaha rumahan, membuka peluang pendapatan tambahan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini meliputi, melaksanakan demonstrasi cara pembuatan sabun cuci piring. memberikan arahan jika peserta ingin mengembangkan usaha kecil pembuatan sabun cuci piring secara berkelompok atau individu. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah produk sabun cuci piring yang siap untuk dipasarkan dan digunakan sendiri, juga peserta memiliki keterampilan membuat sabun cuci piring secara mandiri dalam skala rumahan untuk digunakan sendiri atau dijual, terbentuk kelompok usaha bersama di lingkungan koperasi.