Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

TEKNOLOGI AUGMENTED REALITY (AR) BERBASIS WEB SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN JARAK JAUH Hendriyani, Mila Ermila; Mahrawi, Mahrawi
BIODIDAKTIKA: JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA Vol 16, No 1 (2021): Biodidaktika: Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30870/biodidaktika.v16i1.12715

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Augmented Reality (AR) berbasis web pada materi sistem saraf sebagai media pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research & Development). Populasi dalam penelitian ini adalah civitas akademika SMAN 2 Krakatau Steel Cilegon yang terdiri dari satu guru biologi kelas XI IPA dan peserta didik dari enam kelas XI IPA sebagai sampel penelitian. Objek penelitian ini adalah kelayakan penggunaan media pembelajaran Augmented Reality (AR) berbasis web pada materi sistem saraf yang hasilnya didapatkan menggunakan pengumpulan penilaian kelayakan media hasil observasi dari angket responden, dan hasil penilaian kelayakan media dianalisis dengan penggunaan instrumen evaluasi produk menurut Skala Kegunaan Sistem atau SUS (System Usability Scale) yang hasilnya dikonversikan ke dalam bentuk skala yang menggambarkan kemudahan penggunaan media berupa website atau aplikasi yang diujikan kelayakannya.