Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENGAJUAN JUDUL SKRIPSI BERBASIS WEB SERVICE Jamasnia, Erwin; Assidiq, Muhammad; Khairat, Ul
Journal Peqguruang: Conference Series Vol 3, No 2 (2021): Peqguruang, Volume 3, No.2, Nopember 2021
Publisher : Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jp.v3i2.2107

Abstract

Pengajuan judul skripsi dari mahasiswa menjadi salah satu syarat penting dalam proses penyelasaian tugas akhir guna meraih gelar sarjana. Selain itu, pengajuan judul juga menjadi wujud implementasi tri dharam perguruan tinggi Namun karena prosesnya masih bersifat manual, menyebabkan pengajuan judul memakan waktu yang tidak sedikit serta harus bertemu langsung dengan ketua prodi guna berkonsultasi terkait judul yang diajukan. Sehingga dibutuhkan fasilitas yang mampu mempermudah pengajuan judul skripsi. Tujuan dari penelitian ini yaitu merancang sistem informasi yang dapat memfasilitasi proses kebutuhan mahasiswa dalam mengajukan judul penelitian yang lebih efektif dan efisien. Sistem ini berfungsi sebagai fasilitas pengajuan judul mahasiswa ke ketua prodi dengan konsep komunikasi dua arah terkait tindak lanjut judl yang diajukan. Penelitian ini mengimplementasikan metode kualitatif dengan mengumpulkan data pada Fakultas Ilmu Komputer Universitas Al Asyariah Mandar yakni wawancara dan studi pustaka. Penelitian ini telah berhasil merancang Sistem Informasi Pengajuan Judul Skripsi Berbasis Web Service yang diharapkan mampu mengefisienkan dan mengefektifkan proses pengajuan judul mahasiswa dengan konsep komunikasi dua arah antara mahasiswa dan ketua prodi