Nurhayati Ahmad
Dosen FKIP Unsyiah Jurusan Ilmu Pendidikan

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

HAMBATAN GURU DALAM PENGEMBANGAN PROFESI (PENELITIAN PADA GURU-GURU SMP NEGERI 4 SEULIMUEM KABUPATEN ACEH BESAR) Ahmad, Nurhayati
Jurnal Mentari Vol 16, No 1 (2013)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Pengembangan profesi bagi guru-guru sangat penting dilakukan, oleh karena itu guru-guru harus selalu mengembangkan profesi sepanjang masa, bahkan sebelum mengajar, guru-guru dituntut harus belajar terlebih dahulu, agar proses belajar mengajar (PBM) yang ia laksanakan dapat berjalan dengan lancar, sehingga  tujuan yang telah ditentukan, dapat tercapai dengan optimal. Adapun tujuan penelitian adalah : (1) Untuk memperoleh informasi tentang ada tidaknya hambatan-hambatan yang dihadapi guru-guru SMP Negeri 4 Seulimeum Kabupaten Aceh Besar dalam melakukan pengembangan profesi. (2) Ingin membuktikan penyebab hambatan-hambatan apa saja  yang dialami  guru-guru SMP Negeri 4 Seulimeum sehubungan pengembangan profesi pendidikan dan keguruan sesuai dengan bidangnya. Dari hasil pengolahan data dapat diambil beberapa kesimpulan yaitu: (1) Terdapat adanya hambatan yang menggganggu guru-guru SMP Negeri 4 Seulimuem dalam mengembangkan profesi, walaupun demikian mereka masih tetap berusaha menambah pengetahuannya, agar kariernya semakin berkembang sehingga dapat mengajar dengan memperoleh hasil yang baik, (2) Penyebab hambatan dalam mengembangkan profesi guru-guru SMP Negeri 4 Seulimuem yaitu: (1) Tempat tinggal guru-guru sangat jauh dengan lokasi sekolah ia mengajar, (2) Tidak tersedianya buku-buku bacaan di perpustakaan sekolah ia mengajar, (3) Daya serap sudah semakin berkurang, (4) Karena banyaknya kegiatan di luar tugas mengajar, dan (5) Faktor waktu untuk belajar sangat kurang. Kata Kunci : Hambatan, Guru, Pengembangan Profesi.       DAFTAR PUSTAKA Hadiyanto (2004). Mencari Sosok Desentralisasi Manajemen Pendidikan di Indonesia. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Moleong, L.J. (2000). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Karya. N, Sudirman dan Rusyan, A.T. (1992). Ilmu Pendidikan. Bandung:  Remaja Rosda Karya. Nasution, S.  (1988). Metode Research ed 2. Bandung:  Remaja Rosda Karya. Nasution, S.  (2004). Metode Research. Jakarta: Bumi Aksara. Purwanto, M. Ngalim (1991). Ilmu Pendidikan Tioritis dan Praktis. Bandung: Remaja Rosda Karya. Salam, Burhanuddin (2004). Cara Belajar Yang Sukses di Perguruan Tinggi. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Sujana, N. (1989). Dasar-Dasar Konsep Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rosda Karya. Surachmad, W. (1985). Pengantar Penelitian Ilmiah. Bandung: Tarsito. Suryosubroto, B. (2004). Manajemen Pendidikan Disekolah. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Tilaar, H.A.R (2002). Membenahi Pendidikan Nasional. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Tirtarahardja, Umar dan La Sulo A.L. (2005) Pengantar Pendidikan. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005. Tentang Guru dan Dosen. Jakarta: Cemerlang.
Meningkatkan Prestasi Belajar PKn Siswa Kelas IV SDN 4 Inpres Luwuk Melalui Model Pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) Ahmad, Nurhayati
Jurnal Kreatif Tadulako Online Vol 4, No 10 (2016): Junal Kreatif Tadulako Online
Publisher : Jurnal Kreatif Tadulako Online

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar PKn pada siswa kelas IV SD Negeri 4 Inpres Luwuk semester 1 tahun pelajaran 2005/2016 melalui model pembelajaran TSTS. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dalam dua siklus dan masing-masing siklus terdiri atas empat tahapan, yakni tahap perencanaan, pelaksanaan, pengematan dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas IV SD Negeri 4 Inpres Luwuk Tahun Pelajaran 2015/2016. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik tes dan observasi. Kesimpulan penelitian ini yaitu penerapan model pembelajaran TSTS dapat meningkatkan prestasi belajar PKn materi “Stuktur Pemerintahan Desa, Kelurahan, dan Kecamatan” pada siswa kelas IV semester 1 SD Negeri 4 Inpres Luwuk pelajaran 2015/2016. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya nilai rata-rata hasil belajar dan ketuntasan belajar siswa pada setiap siklus tindakan yang dilakukan. Nilai rata-rata hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari sebesar 69.78  pada kondisi awal, meningkat menjadi 74.00 pada akhir tindakan Siklus I, kemudian meningkat menjadi 79.33 pada akhir tindakan Siklus II. Ketuntasan belajar siswa mengalami peningkatan dari sebesar 55.56% pada kondisi awal, meningkat menjadi 72.22% pada akhir tindakan Siklus I, kemudian meningkat menjadi 100% pada akhir tindakan Siklus II.Kata kunci:     Prestasi belajar, pembelajaran PKn,  TSTS