Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

KOMUNIKASI ORGANISASI DALAM MEMBANGUN CITRA POSITIF PERUSAHAAN (STUDI KASUS PT SEBUKU TANJUNG COAL) Rafsanjani, Muammar; Kurniawati, Marhaeni Fajar
Jurnal Terapung : Ilmu - Ilmu Sosial Vol 7, No 1 (2025): Maret 2025
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jt.v7i1.18517

Abstract

Komunikasi organisasi memegang peran strategis dalam membangun citra positif perusahaan, terutama di sektor pertambangan yang sering kali menghadapi stigma negatif dari masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana komunikasi organisasi diterapkan di PT Sebuku Tanjung Coal (STC) dalam membangun citra positifnya. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, di mana data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi organisasi di PT STC dilakukan secara internal dan eksternal. Secara internal, perusahaan menerapkan komunikasi yang efektif dalam mengelola sumber daya manusia dan membangun budaya organisasi yang kuat. Sementara itu, secara eksternal, perusahaan menjalankan berbagai program komunikasi publik dan tanggung jawab sosial untuk meningkatkan penerimaan masyarakat terhadap keberadaannya. Temuan penelitian ini menegaskan bahwa strategi komunikasi organisasi yang terstruktur dapat membantu perusahaan menghadapi resistensi publik dan membangun citra positif. Studi ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi perusahaan lain dalam mengembangkan strategi komunikasi organisasi yang efektif di sektor industri yang memiliki tantangan serupa.
Analisis Framing Media Kompas dan New York Times Terhadap Pemberitaan Konflik Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua Rozano Zarwan, Rully; Petroza, Richie; Mukti, Sugi; Rafsanjani, Muammar
Jurnal Indonesia Sosial Teknologi Vol. 3 No. 01 (2022): Jurnal Indonesia Sosial Teknologi
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4070.031 KB) | DOI: 10.59141/jist.v3i01.334

Abstract

Penelitian ini mempermasalahkan Kompas dan New York Times dalam hal pengkonstruksian realitas tentang Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua media berbeda dalam melakukannya. Kompas lebih menekankan pada prestasi pemerintah dalam mengatasi konflik Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua. Sedangkan New York Time lebih menekankan pada isu-isu pelanggaran Hak Asasi Manusia terhadap penyelesaian konflik Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua. Penelitian ini menggunakan metode analisis framing yang memfokuskan diri ada konstruksi realitas dalam Konflik kelompok Kriminal Bersenjata di Papua. Wacana untuk menunjukkan bahwa isi media massa dipengaruhi oleh pelbagai komponen yang terdapat dalam institusi media itu sendiri. Dari liputan peristiwa-peristiwa Konflik Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua adalah realitas atau peristiwa yang dimaknai secara berbeda oleh Kompas dan New York Times, kedua media dipengaruhi oleh karakteristik-karakteristik masing-masing, begitu pula dalam melakukan pengemasan dan pembingkaian berita terhadap realitas Konflik Kriminal Bersenjata di Papua.