ANDARTI B31108165
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA LEMBAGA PENGEMBANGAN JASA KONSTRUKSI KALIMANTAN BARAT PONTIANAK B31108165, ANDARTI
Jurnal Manajemen Update Vol 3, No 2 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul  “Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional terhadap Kinerja Karyawan pada Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi Kalimantan Barat. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja karyawan pada Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi Kalimantan Barat Pontianak. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan menggunakan metode survey, adapun jumlah sampel sebanyak 35 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan regresi linier berganda untuk menganalisis pengaruh variabel independen (bebas) yaitu charisma, inspirational motivation, intellectual stimulation dan Individualized Consideration terhadap variabel (terikat) yaitu kinerja karyawan. Berdasarkan hasil penelitian, menyimpulkan bahwa gaya kepemimpinan intellectual stimulation berpengaruh terhadap kinerja karyawan, sedangkan gaya kepemimpinan charisma, inspirational motivation dan individualized Consideration tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Secara teoritis hasil penelitian ini menguatkan gagasan mengenai pentingnya penerapan gaya kepemimpinan transformasional dalam hubungan dengan kinerja karyawan. Secara praktis, penelitian ini merekomendasikan gaya kepemimpinan transformasional khususnya intellectual stimulation sebagai faktor yang perlu dipertimbangkan perusahaan untuk meningkatkan kinerja pegawai.   Kata Kunci : Gaya kepemimpinan Transformasional, Kinerja Karyawan