Pupung Susilanto
Pusat Penelitian Dan Pengembangan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kecepatan Gelombang Geser (Vs) Sebagai Upaya Mitigasi Bencana Gempabumi di Kulonprogo, DIY Pupung Susilanto; Drajat Ngadmanto; Bambang Sunardi; Supriyanto Rohadi
Jurnal Lingkungan dan Bencana Geologi Vol 10, No 2 (2019)
Publisher : Badan Geologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2207.597 KB) | DOI: 10.34126/jlbg.v10i2.215

Abstract

Posisi Kulonprogo yang berbatasan langsung dengan zona subduksi lempeng Eurasia - IndoAustralia dan keberadaan patahan-patahan lokal menyebabkan sering merasakan dampak guncangan gempabumi. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis kecepatan gelombang geser (Vs) sebagai salah satu upaya mitigasi bencana gempabumi di Kabupaten Kulonprogo. Nilai Vs dihasilkan dengan pengolahan 28 titik pengukuran Multichannel Analysis of Surface Wave (MASW) yang tersebar di daerah Kulonprogo. Pengolahan data dilakukan dengan membuat kurva yang menghubungkan antara kecepatan fase – frekuensi dan selanjutnya dilakukan picking pada fundamental mode serta dilakukan proses inversi untuk mendapatkan profil kecepatan gelombang geser 1 dimensi (Vs 1D). Hasil Vs 1D digunakan untuk menganalisis tingkat bahaya gempabumi. Analisis dilakukan pada nilai Vs secara spasial dan teknik penampang melintang berdasarkan nilai Vs 1D.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa daerah Wates, Panjatan, Galur, dan Temon sisi Utara memiliki tingkat bahaya guncangan gempabumi yang relatif lebih besar daripada daerah lain di Kulonprogo. Hal ini dikarenakan pada daerah tersebut memiliki nilai Vs yang relatif lebih rendah (endapan jenis tanah lunak dan jenis tanah sedang yang cukup tebal) daripada daerah lain di Kab. Kulonprogo.