Yudian syah
Jurusan Desain Produk Fakultas Industri Kreatif Universitas Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN SARANA PENJUALAN PENTOL YANG SESUAI DENGAN KEBUTUHAN PEDAGANG DAN KONSUMEN PENTOL DI SURABAYA Yudian syah
CALYPTRA Vol. 7 No. 1 (2018): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (684.668 KB)

Abstract

Pedagang keliling adalah pedagang yang menjual dagangannya dengan cara berkeliling di perumahan atau perkampungan dengan cara berjalan kaki, menggunakan keranjang yang dipikul, memakai gerobak atau menggunakan kendaraan. Dengan tingginya angka perkembangan sepeda motor di Indonesia, pedagang keliling memanfaatkan kendaraan sepeda motor ini sebagai tempat berjualan. Menurut observasi yang telah dilakukan oleh penulis, pentol di Surabaya adalah makanan semua umur dan termasuk salah satu makanan yang populer, bahkan telah masuk mall, dan banyak dijumpai dalam acara food festival. Dengan perkembangan alat transportasi yang semakin pesat, banyak sekali pedagang pentol yang memanfaatkan sepeda motor sebagai tempat untuk berdagang. Tetapi ada juga beberapa kesulitan yang dialami seperti dimensi rombong terlalu besar yang membuatnya menjadi sulit di mobilisasi dan kesulitan ketika hujan karena tidak ada media yang melindungi dari hujan. Untuk itu perlu adanya perubahan serta perbaikan pada sarana penjualan yang sudah ada, sehingga pedagang pentol yang termasuk salah satu makanan yang sangat digemari dapat terus bertahan dan berinovasi menjadi lebih baik. Tujuan penelitian ini adalah merancang rombong berjualan pentol dengan kendaraan sepeda motor yang dapat di mobilisasi untuk memudahkan pedagang dalam melakukan penjualan secara berkeliling maupun di festival makanan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif berupa In-Depth Interview serta Observasi dan juga metode kuantitatif berupa Kuesioner. Output dari penelitian ini adalah produk rombong makanan